Beda Nasib Raswiyanto dan Samin soal Uang Puluhan Juta Hancur Dimakan Rayap

ADVERTISEMENT

Beda Nasib Raswiyanto dan Samin soal Uang Puluhan Juta Hancur Dimakan Rayap

Tim detikJatim - detikNews
Selasa, 25 Okt 2022 11:31 WIB
Uang dimakan rayap Madiun
Foto: Uang dimakan rayap di Madiun (Sugeng Harianto/detikJatim)
Jakarta -

Uang Rp 35 juta milik Raswiyanto, ASN di Pemkab Madiun ludes dimakan rayap dan tak bisa diganti bank. Nasib Raswiyanto berbeda dengan Samin (53), penjaga sekolah di SD Negeri Lodjiwetan, Kota Solo, Jawa Tengah yang beruntung uangnya masih bisa diganti oleh bank.

Rasmiyanto sendiri mengaku heran, meski sudah dikantongi plastik dan ditaruh dalam kotak kertas bekas makanan ringan, tapi rayap masih bisa memakannya. Selain itu, ia juga telah menggulungnya dengan karet.

"Sudah saya tali karet setiap Rp 10 juta dan saya masukkan kantong kresek. Tapi kok masih bisa tembus hewan rayap ya," ucap warga Desa Garon Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun seperti dilansir detikJatim, Senin (24/10/2022).

Pihak bank menolak penukaran uang kertas pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu tersebut.

"Pihak Bank sudah menolak untuk ditukarkan uang yang rusak ini," kata Raswiyanto.

Menurut Raswiyanto, bank menolak karena angka seri uang telah rusak, sehingga tak bisa terbaca. Lantaran ditolak, ia pun kembali menyimpan kembali uang yang rusak itu.

"Tidak mau banknya menerima penukaran uang saya yang rusak, karena angka seri sudah rusak, tidak terbaca," ujar Raswiyanto.

Nasib berbeda dialami oleh Samin. Uang Samin yang dimakan rayap masih bisa diganti.

Kepala Kantor KPC BI Solo, Nugroho Joko Prastowo, mengatakan pihaknya telah membantu Samin untuk mengidentifikasi uangnya yang bisa ditukarkan.

"Selama dua hari kita identifikasi sisa uang kertas yang dimakan rayap. Pada hari Selasa yang kita identifikasi yang memenuhi syarat sebesar Rp 9.910.000," kata Joko saat konferensi pers di kantornya, seperti dilansir detikJateng, Kamis (15/9/2022).

Pada Rabu, petugas BI dan Samin merangkai dan memperbaiki sisa-sisa uang lainnya. Uang itu disusun untuk memenuhi syarat penukaran, yakni dua pertiga bagian.

"Pada hari Rabu kami merangkai kembali potongan dan setiap serpihan kertas, hasilnya yang memenuhi syarat mendapatkan penggantian sebanyak Rp 10.310.000. Sehingga total uang sah yang mendapatkan penggantian sebanyak Rp 20.220.000. Ini jumlah optimal yang dapat BI bantu," ujarnya.

Silakan baca berita selengkapnya di sini dan di sini.

Simak juga Video: Uang Tabungan Hajinya Dimakan Rayap, Penjaga SD Ini Harap Bisa Ditukar

[Gambas:Video 20detik]




(rdp/idh)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT