Hujan Deras, Pencarian Mahasiswi IPB Terseret Banjir Bogor Disetop Sementara

Hujan Deras, Pencarian Mahasiswi IPB Terseret Banjir Bogor Disetop Sementara

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Rabu, 12 Okt 2022 16:41 WIB
Lokasi mahasiswi IPB terseret banjir dan jatuh ke gorong-gorong di Bogor.
Lokasi mahasiswi IPB terseret banjir dan jatuh ke gorong-gorong di Bogor. (Rizky/detikcom)
Bogor -

Operasi pencarian Adzra Nabila (20), mahasiswi IPB yang terseret banjir dan jatuh ke gorong-gorong di Jl Dadali, Kota Bogor, dihentikan sementara. Pencarian dihentikan karena cuaca buruk.

Pantauan detikcom di lokasi, hujan deras disertai angin sedang melanda. Banjir setinggi mata kaki orang dewasa menggenangi lokasi.

Kendaraan yang melaju terlihat sangat berhati-hati. Sejumlah motor tampak kesulitan melaju.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejumlah motor juga tampak mogok dan menepi di trotoar. Petugas SAR gabungan membantu mengarahkan pengendara untuk memilih jalur yang aman.

"Mengingat cuacanya hujan seperti ini, untuk sementara dihentikan," kata salah satu petugas SAR gabungan di lokasi, Rabu (11/10/2022) sore.

ADVERTISEMENT

Korban Mahasiswi IPB

Seorang pemotor wanita terseret banjir hingga terperosok ke gorong-gorong di Jalan Dadali, Kota Bogor. Identitas korban diketahui bernama Adzra Nabila (20), seorang mahasiswi IPB.

"Korban atas nama Adzra Nabila, warga Cilebut Timur, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Mahasiswi IPB semester V," ujar Komandan Regu Damkar Kota Bogor Maruli Sinambela dalam keterangan kepada wartawan, Rabu (12/10/2022).

Maruli menjelaskan identitas korban diketahui dari pelat nomor motor yang ditemukan di sekitar lokasi kejadian. Adapun pelat nomor motor yang ditumpangi korban saat itu adalah F-5137-FHM.

"Dari hasil olah data dan penelusuran terkait adanya korban diduga terperosok dan terbawa air, dengan menggunakan alat bukti rekaman video dan penemuan potongan dop belakang motor serta 1 buah pelat motor dengan nopol F-5137-FHM," tuturnya.

Korban diketahui terseret banjir pada Selasa (11/10). Korban terakhir meninggalkan rumahnya pada pagi harinya.

(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads