Ajudan Jokowi Kombes Adi Vivid Jadi Dirtipidsiber Polri

Ajudan Jokowi Kombes Adi Vivid Jadi Dirtipidsiber Polri

Audrey Santoso - detikNews
Senin, 10 Okt 2022 22:50 WIB
Gedung Markas Besar POLRI Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Rengga Sancaya/detikcom.
Gedung Mabes Polri (Rengga Sancaya/detikcom)
Jakarta -

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memutasi ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kombes Adi Vivid Agustiadi Bachtiar menjadi Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri. Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Nomor ST/2134/X/KEP/2022.

"Ya betul, tour of duty and tour area," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo saat dimintai konfirmasi mengenai surat telegram tersebut, Senin (10/10/2022).

Dedi mengatakan mutasi merupakan hal biasa. Menurutnya, mutasi ditujukan untuk meningkatkan kinerja organisasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mutasi adalah hal yang alamiah di organisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi," ucapnya.

Dalam surat telegram itu, Kapolri juga memutasi Irjen Nico Afinta dari jabatan Kapolda Jawa Timur (Jatim) menjadi Sahlisosbud Kapolri. Kapolda Jatim bakal dijabat oleh Irjen Teddy Minahasa Putra yang sebelumnya menjabat Kapolda Sumatera Barat (Sumbar).

ADVERTISEMENT

Lalu, Kapolda Sumbar bakal diisi oleh Irjen Rusdi Hartono. Kemudian, Brigjen Asep Edi Suheri juga dimutasi menjadi Wakabareskrim Polri.

Simak juga Video: Perintah Jokowi ke Gubernur-Wagub DIY: Fokus Inflasi

[Gambas:Video 20detik]



(fas/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads