Perbaikan Sementara Tutup Got Jl Sholis Bogor: Panel Besi Diganti

detikcom Do Your Magic

Perbaikan Sementara Tutup Got Jl Sholis Bogor: Panel Besi Diganti

Muchamad Sholihin - detikNews
Selasa, 20 Sep 2022 16:13 WIB
Perbaikan sementara di tutup got underpass Jl Sholeh Iskandar, Kota Bogor, 20 September 2022.
Foto: Perbaikan sementara di tutup got underpass Jl Sholeh Iskandar, Kota Bogor, 20 September 2022 (Sholihin/detikcom)
Jakarta -

Panel besi penutup got yang rusak di underpass atau terowongan Jl Sholeh Iskandar (Sholis) Kota Bogor kini diperbaiki pihak Kementerian PUPR. Perbaikan yang dilakukan hanya sementara, sebab untuk perbaikan permanen, harus menunggu anggaran tahun 2023.

Pantauan detikcom, Selasa (20/9/2022), panel besi penutup got rusak di underpass Jl Raya Sholis arah Simpang tol Bogor Outo Ring Road (BORR) kini sudah diganti dengan ukuran yang lebih lebar. Nampak ada 10 lembar panel menutupi saluran got. Secara umum, kendaraan nampak lebih lancar melintasi saluran got tersebut.

Namun nampaknya PUPR masih menyisakan pekerjaan rumah, karena masih ada satu lembar panel besi di ujung lajur yang nampak tidak menempel erat dengan rangka penutup got. Sehingga masih bergelombang dan bersuara keras ketika dilindas kendaraan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perbaikan juga dilakukan pada panel besi penutup got di undetpass Jl sholis di jalur arah Yasmin. Panel besi yang sebelumnya bolong, kini sudah diganti dengan panel besi yang baru. Namun, titik ini belum bisa dilintasi dan dipasangi penanda dengan cone.

Diberitakan sebelumnya, penanganan sementara kerusakan panel besi penutup saluran air (got) underpass Jl Sholis Kota Bogor diperkirakan bakal tetap dilakukan hingga akhir tahun ini. Perbaikan permanen rencananya baru akan dilakukan tahun depan karena tidak ada alokasi dana di tahun ini.

ADVERTISEMENT

"Kebetulan karena anggaran untuk perbaikan permanen untuk tahun ini memang tidak memungkinkan, anggaran tahun ini hanya untuk pemeliharaan saja," kata Pengawas Lapangan PPK (Pejabat Pembuat Kebijakan) 5.2 Provinsi Jawa Barat Adrianto Putra Prasetyo kepada detikcom, Senin (13/9/2022).

"Kami baru alokasikan perbaikan permanennya di tahun depan. Untuk sekarang, perbaikan atau penanganannya memang untuk sementara, karena alokasi untuk perbaikan permanen belum ada. Jadi bentuknya pemeliharaan saja, dan (penanganan) sifatnya temporer," tambahnya.

(aik/aik)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads