Komisi XI DPR RI menggelar uji kelayakan atau fit and proper test terhadap sembilan calon anggota BPK RI hari ini. Wakil Ketua Komisi XI DPR Amir Uskara menyebut hasil fit and proper test akan disampaikan besok.
"Dijadwalkan besok siang setelah paripurna," kata Amir kepada wartawan, Senin (19/9/2022).
Sampai saat ini proses fit and proper test masih berjalan. Calon anggota BPK RI Dori Santosa tengah menyampaikan pemaparannya. Fit and proper test ini dipimpin langsung oleh Amir Uskara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, anggota Komisi XI DPR Fraksi Gerindra Kamrussamad mengatakan hari ini kesepuluh calon anggota BPK RI yang sudah lulus seleksi akan di-fit and proper test. Menurutnya, proses uji kelayakan akan selesai sore ini.
"Ya hari ini semua akan diselesaikan hari ini, di tahap pertama 5 orang dan di tahap kedua siang hingga sore hari," ucap Kamrussamad.
Kemudian, Kamrussamad menegaskan proses seleksi calon anggota BPK RI ini juga dilakukan secara transparan. Dia menekankan publik dilibatkan pada proses seleksi calon anggota BPK RI ini.
"Sejak pembukaan pendaftaran saja melibatkan publik disampaikan melalui media resmi oleh sekretariat DPR RI tentang pembukaan pendaftaran. Jadi dari pembukaan saja sudah melibatkan publik," ujarnya.
"Nah pemilihannya nanti akan dilakukan secara terbuka di DPR nanti tergantung kesepakatan dari pimpinan anggota Komisi XI, bisa dilakukan secara musyawarah mufakat, bisa melalui voting, dan itu seperti yang teman-teman biasa saksikan," tambahnya.