ASN Pemkab Sinjai Tendang Pemotor Wanita hingga Jatuh, Pelaku Ditangkap

ASN Pemkab Sinjai Tendang Pemotor Wanita hingga Jatuh, Pelaku Ditangkap

Agung Pramono - detikNews
Selasa, 13 Sep 2022 22:48 WIB
Oknum ASN Sinjai tendang pengendara wanita.
Oknum ASN Sinjai menendang pengendara wanita. (Dok. Istimewa/Tangkapan Layar)
Jakarta -

Viral di media sosial oknum aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel), bernama Andi Adi menendang seorang pemotor perempuan hingga terjatuh. Kini pelaku telah ditangkap oleh kepolisian setempat.

Dilansir dari detikSulsel, Selasa (13/9/2022), dalam video yang beredar tampak motor berwarna biru milik perempuan terjatuh setelah bersenggolan dengan sebuah mobil berwarna hitam di depan Kolam Renang HM Tahir, Jalan Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, sekitar pukul 13.00 Wita, siang tadi. Perempuan itu pun bersusah payah membangunkannya.

Saat motor berdiri, oknum pegawai Pemkab Sinjai langsung menendang motor tersebut yang sementara menyala. Korban yang kaget dan tidak siap spontan menarik gas yang membuatnya terjatuh bersama motornya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini, pelaku sudah ditangkap. Pegawai Pemkab Sinjai tersebut kini dalam pemeriksaan polisi.

"Betul, kami sudah amankan. Tadi kami jemput di rumahnya," kata Kasat Reskrim Polres Sinjai AKP Syahruddin kepada detikSulsel yang dimintai konfirmasi Selasa (13/9).

ADVERTISEMENT

Syahruddin membenarkan terduga pelaku merupakan ASN yang berdinas di Dispora Sinjai. Berdasarkan informasi yang dihimpun, oknum ASN tersebut merupakan mantan Lurah Biringere.

Baca selengkapnya di sini.

Simak Video 'ASN yang Tendang Motor Wanita Hingga Jatuh Diamankan Polisi!':

[Gambas:Video 20detik]



(fas/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads