Massa Aksi 1209 Salat Asar Berjemaah di Patung Kuda Jakpus

Massa Aksi 1209 Salat Asar Berjemaah di Patung Kuda Jakpus

Adrial Akbar - detikNews
Senin, 12 Sep 2022 16:09 WIB
Massa aksi 1209 demonstrasi menolak kenaikan harga BBM di Patung Kuda, Jakpus. Massa sempat menghentikan aksinya sejenak ketika memasuki waktu salat asar. (Adrial Akbar/detikcom)
Massa aksi 1209 demonstrasi menolak kenaikan harga BBM di Patung Kuda, Jakpus. Massa sempat menghentikan aksinya sejenak ketika memasuki waktu salat asar. (Adrial Akbar/detikcom)
Jakarta -

Massa aksi 1209 demonstrasi menolak kenaikan harga BBM di Patung Kuda, Jakarta Pusat. Mereka sempat menghentikan aksinya sejenak ketika memasuki waktu salat Asar.

Pantauan detikcom di lokasi, Senin (12/9/2022) pukul 15.21 WIB, orator yang sedang berbicara memberhentikan orasinya karena telah memasuki waktu salat. Orator digantikan orang lain yang mengumandangkan azan dari atas mobil komando.

"Tolong dikasih kesempatan, dikasih tempat kepada teman-teman kita yang belum salat," teriak salah satu orator menggunakan pengeras suara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai azan berkumandang, massa aksi 1209 segera berbaris di salah satu Jalan Merdeka Barat. Massa melaksanakan salat berjemaah. Mereka tampak menggunakan alas tikar dan poster.

Diketahui, hari ini ada sejumlah titik demonstrasi penolakan harga BBM naik di Jakarta yang dilakukan kelompok-kelompok yang berbeda.

ADVERTISEMENT

Titik-titik demo itu terjadi di area Patung Kuda, kantor ojek online (ojol) di Blok M Jaksel, gedung DPR/MPR, dan Balai Kota Jakarta.

Diberitakan sebelumnya, polisi bakal mengerahkan total 6.142 personel untuk pengawalan dan penjagaan aksi demonstrasi kenaikan harga BBM besok. Salah satu yang akan dikawal yakni aksi PA 212 bersama ormas lainnya di Istana Negara.

"Kemudian untuk perkuatan pasukan yang diturunkan 6.142 personel," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan kepada detikcom, Minggu (11/9).

Simak juga Video: Massa UINSU Demo Tolak BBM Naik, PKS: Indonesia dalam Keadaan Tak Baik

[Gambas:Video 20detik]



(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads