Demo BBM di Aceh Ricuh, 3 Polisi Luka Kena Lemparan Batu

Demo BBM di Aceh Ricuh, 3 Polisi Luka Kena Lemparan Batu

Agus Setyadi - detikNews
Rabu, 07 Sep 2022 16:52 WIB
Demo tolak BBM di Banda Aceh berujung ricuh.
Demo tolak BBM di Banda Aceh berujung ricuh. (Agus Setyadi/detikSumut)
Banda Aceh -

Tiga polisi terluka akibat terkena lemparan batu saat demo mahasiswa menolak kenaikan harga BBM di DPR Aceh berakhir ricuh. Selain itu, dua mobil polisi mengalami pecah kaca.

"Pelemparan batu menyebabkan luka Danton Dalmas Iptu T Chairul yang kena di wajahnya. Ada tiga polisi terluka," kata Kabag Ops Polresta Banda Aceh Kompol Iswahyudi kepada wartawan, seperti dilansir detikSumut, Rabu (7/9/2022).

Dia menyebutkan ada dua mobil dinas polisi yang mengalami pecah kaca, salah satunya miliknya dan punya Kasat Samapta. Iswahyudi mengatakan mahasiswa melakukan pelemparan batu, membakar papan bunga, serta merusak pagar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, kericuhan terjadi karena mahasiswa tidak diizinkan masuk ke pekarangan DPR Aceh. Polisi disebut telah memfasilitasi sepuluh mahasiswa masuk ke dalam untuk beraudiensi dengan anggota DPR Aceh.

"Mereka tidak terima, merusak pintu yang akhirnya berhadapan dengan Dalmas," jelas Iswahyudi.

ADVERTISEMENT

Iswahyudi menjelaskan, demo yang digelar mahasiswa UIN Ar-raniry tersebut merupakan aksi lanjutan. Pada Senin (5/9) mahasiswa tersebut juga telah menggelar aksi penolakan kenaikan harga BBM dan menduduki ruang paripurna.

Baca selengkapnya di sini.

Lihat video 'Demo Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa Bakar Ban-Spanduk di Patung Kuda':

[Gambas:Video 20detik]



(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads