1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal berapa perlu diketahui oleh masyarakat terutama umat Islam. Tanggal 1 Muharram 1444 H merupakan peringatan Tahun Baru Islam 2022 yang menjadi salah satu hari besar bagi umat Islam.
Namun, menjadi pertanyaan apakah benar 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022? Hal ini mengingat perayaan Hari Raya Idul Adha 2022 ada dua versi tanggal perayaannya. Seperti diketahui, Pemerintah menetapkan pada tanggal 10 Juli 2022, sedangkan Muhammadiyah menetapkan pada tanggal 9 Juli 2022.
Untuk menjawab pertanyaan apakah benar 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
1 Muharram 1444 H Jatuh pada Tanggal 30 Juli 2022, Ini Penjelasannya
Untuk menjawab pertanyaan 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal berapa? Atau apakah benar 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022? Ini dapat mengacu pada SKB 3 Menteri. Surat Keputusan Bersama 3 Menteri sendiri berisi penetapan hari libur nasional. Termasuk penetapan tanggal 1 Muharram 1444 H sebagai hari libur Tahun Baru Islam 2022.
Berdasarkan SKB 3 Menteri, 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022. Tanggal 1 Muharram 1444 H adalah sebagai peringatan Tahun Baru Hijriyah 2022 atau Tahun Baru Islam 2022. Untuk diketahui 1 Muharram 2022 atau 1 Muharram 1444 H jatuh pada hari Sabtu.
Sampai saat ini, isi dari SKB 3 Menteri tidak ada perubahan atau pembaharuan. Dengan kata lain, pernyataan bahwa 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022 adalah benar.
Oleh karena itu, bagi yang menanyakan apakah Tahun Baru Islam 2022 diundur? Jawabannya adalah tidak. Tahun Baru Islam 2022 tidak diundur dan tetap diperingati pada Sabtu, 30 Juli 2022.
![]() |
1 Muharram 1444 H: Peringatan Tahun Baru Islam 2022
Pertanyaan apakah benar 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022 sudah terjawab. Selanjutnya mari membahas seputar 1 Muharram 1444 H sebagai peringatan Tahun Baru Islam 2022 atau Tahun Baru Hijriyah 2022 serta sejarahnya.
1 Muharram sebagai Tahun Baru Islam 2022 merupakan salah satu hari besar bagi umat Islam di seluruh dunia sekaligus menjadi momen penting dalam sejarah Islam. Hal itu karena Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriyah menandai peringatan peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari kota Makkah ke Madinah pada 622 Masehi, yang menjadi awal mula ditetapkannya 1 Muharram.
Sekilas Sejarah 1 Muharram Peringatan Tahun Baru Islam
Adapun sejarah Tahun Baru Islam atau penetapan awal mula tanggal 1 Muharram sendiri tidak lepas dari peran Khalifah Umar bin Khattab. Dilansir dari laman resmi Al Ain University, sejarah penentuan awal Tahun Baru Islam itu diprakarsai oleh Khalifah Umar bin Khattab dengan persetujuan Usman bin Affan dan Ali bin Abi Thalib.
Penggunaan penanggalan hijriyah sebagai momen awal kalender Islam itu dengan ditetapkannya tahun 622 Masehi (momen hijrahnya Nabi Muhammad SAW) sebagai tahun pertama kalender hijriyah yakni 1 Muharram. Saat itu adalah tahun ke-17 setelah peristiwa hijrah atau 3-4 tahun saat kepemimpinan Khalifah Umar bin Khattab.
Sampai saat ini, 1 Muharram diperingati sebagai Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriyah. Dan, untuk tahun ini 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022.
Jadi, terjawab sudah apakah benar 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022? Jawabannya adalah benar. Tahun Baru Islam 2022 1 Muharram 1444 H jatuh pada tanggal 30 Juli 2022. Semoga bermanfaat.
Simak Video 'Lima Kebo Bule Dikarantina Jelang Kirab Malam 1 Suro':