Anggota DPR Kritik Baim Wong: Ambil Ide Orang Bentuk Penjajahan Intelektual

Anggota DPR Kritik Baim Wong: Ambil Ide Orang Bentuk Penjajahan Intelektual

Isal Mawardi - detikNews
Selasa, 26 Jul 2022 05:45 WIB
Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan saat memberikan keterangan pers terkait Kongres V Partai Demokrat. Kongres akan digelar pada 15 Maret 2020 di JCC Senayan.
Anggota Komisi III DPR RI Hinca Pandjaitan (Foto: Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta -

Aksi Baim Wong, lewat perusahaan PT Tiger Wong, mendaftarkan merek Citayam Fashion Week (CFW) ke Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) mendapatkan kritik bertubi-tubi. Anggota Komisi III DPR RI Hinca Pandjaitan menyayangkan aksi Baim Wong.

"Sangat disayangkan melihat apa yang dilakukan oleh saudara Baim. Bukan soal benar atau salah, tapi ini dalam konteks baik atau buruk," jelas Hinca kepada wartawan, Senin (25/7/2022).

"Ada banyak hal yang bisa dikerjakan oleh Baim untuk menggenjot kreativitas bangsa, tapi mengambil ide kreatif orang lain adalah bentuk penjajahan intelektual yang seharusnya dihindari," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, Citayam Fashion Week adalah sebuah fenomena yang lahir secara orisinil dari buah pikir dan tindakan anak-anak muda Citayam dan beberapa wilayah lainnya.

"Sebaiknya fenomena ini dibiarkan tumbuh apa adanya. Citayam Fashion Week adalah fenomena yang mempertemukan ragam kelas sosial di lapisan masyarakat pada satu tempat, ini harus disambut dengan baik," jelas Hinca.

ADVERTISEMENT

"Tapi, jika CFW ini hanya dimanfaatkan oleh Baim untuk kepentingan bisnis, rasanya tidak elok, bukan salah," lanjutnya.

Hinca menambahkan Citayam Fashion Week seharusnya dapat terjaga dan terpelihara dalam waktu yang lama. Ia meminta Baim membiarkan Citayam Fashion Week ini menjadi seluruhnya milik masyarakat.

Hinca menyebut jika Baim Wong mencabut pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week, maka ia akan mengapresiasinya. "Itu adalah langkah bijak. Semoga Baim memiliki niat untuk membatalkannya," jelasnya.

Sementara itu, anggota Komisi III DPR Fraksi PPP Arsul Sani, yakin betul Kemenkumham akan menolak pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week. Mengapa?

Ia berpendapat kata Citayam Fashion Week sudah menjadi public domain. Artinya, pemakaian kata Citayam Fashion Week sudah meluas di publik maupun media.

"Sesuatu yang sudah menjadi public domain atau milik publik tidak bisa kemudian dimiliki oleh seseorang atau perusahaan tertentu dengan kemudian didaftarkan sebagai merk atas nama orang atau perusahaan tersebut," ucap Arsul.

Kata 'Citayam Fashion Week', tambah Arsul, tidak memiliki daya pembeda ketika sudah menjadi kata yang umum digunakan oleh publik.

"Jika kemudian itu dimohonkan pendaftarannya oleh pihak tertentu, maka hemat saya, Ditjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham seyogianya menolaknya," lanjutnya.

Penjelasan Baim Wong

Sebelumnya, diketahui bahwa permohonan PT Tiger Wong tersebut teregistrasi dengan nomor JID2022052181. Permohonan itu diterima PSDKI Kemenkumham pada 20 Juli 2022.

Citayam Fashion Week yang diajukan PT Tiger Wong diterima pada 20 Juli 2022 dengan nomor permohonan JID2022052181. Citayam Fashion Week, dalam permohonan perusahaan Baim Wong, disebut sebagai hiburan dalam peragaan busana hingga podcast.

Citayam Fashion Week, yang didaftarkan perusahaan Baim Wong, juga akan menjadi layanan penyedia video online yang tidak dapat diunduh di bidang mode, organisasi peragaan busana untuk tujuan hiburan, pelaksanaan pameran, peragaan busana, dan pameran kebudayaan untuk tujuan hiburan.

Selain PT Tiger Wong, seseorang yang bernama Indigo Aditya Nugrho mendaftarkan Citayam Fashion Week ke Kemenkumham. Permohonan itu tertera dengan nomor JID2022052496.

"Citayam Fashion Week ini bukan milik saya. Ini milik mereka semua, ini milik Indonesia. Saya hanyalah orang yang punya visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang untuk membuat tren ini menjadi wadah yang legal dan nggak musiman. Dan yang paling penting bisa memajukan fashion Indonesia di mata dunia," ujar Baim Wong melalui Instagram pribadinya, Senin (25/7/2022).

Tanggapan DJKI Kemenkumham

Sementara itu, Koordinator Humas Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham Irma Mariana menyebut permohonan merek Citayam Fashion Week dari perusahaan Baim Wong sudah masuk. Namun, dia mengatakan prosesnya masih lama.

"Memang sudah masuk dalam permohonan pengajuan. Tapi kita kan ada berapa tahapan lagi, masih jauh untuk bisa menentukan apakah merek itu bisa diberikan atau tidak," kata Irma saat dihubungi, Minggu (24/7/2022).

Simak Video 'Penjelasan Baim Wong Soal Daftarkan Citayam Fashion Week ke Kemenkumham':

[Gambas:Video 20detik]



(isa/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads