Banjir Hampir Tenggelamkan Rumah di Tangerang, Warga Ambil Bantuan dari Atap

Banjir Hampir Tenggelamkan Rumah di Tangerang, Warga Ambil Bantuan dari Atap

Mulia Budi - detikNews
Sabtu, 16 Jul 2022 10:56 WIB
Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)
Foto: Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)
Tangerang -

Banjir merendam rumah-rumah warga di Puri Kartika Baru, Ciledug, Kota Tanggerang. Banjir di sejumlah titik tampak hampir menenggelamkan rumah warga.

Pantauan detikcom di lokasi sekitar pukul 10.25 WIB, Sabtu (16/7/2022), tampak banjir menggenangi rumah-rumah warga di 6 RT di RW 09 Perumahan Puri Kartika Baru.

Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)

Para pemuda dari Karang Taruna Perumahan Puri Kartika Baru tampak gotong royong menyalurkan makanan kepada warga yang terjebak banjir. Mereka membagikan biskuit serta bubur bayi kepada warga yang memiliki balita dan anak kecil.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga yang terjebak banjir tampak mengambil makanan dari atap rumah. Ada juga yang mengambil bantuan makanan itu dengan tali dari balkon lantai dua rumah mereka.

"Biskuit-biskuit buat anak kecil," kata salah satu pemuda di perahu karet.

ADVERTISEMENT
Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)Banjir di Ciledug, Tangerang, Sabtu (16/7/2022)/(Mulia-detikcom)

BPBD Kota Tangerang mengatakan Perumahan Puri Kartika Baru terendam banjir karena ada tanggul sungai yang jebol. Petugas dari BPBD Kota Tangerang UPT Ciledug sudah berada di lokasi untuk memantau banjir dan tanggul jebol tersebut.

Tim dari BPBD juga bakal melakukan evakuasi terhadap warga terdampak banjir. Evakuasi akan dilakukan dengan perahu karet BPBD.

Simak Video 'Penampakan Banjir Terjang Tangerang dan Depok':

[Gambas:Video 20detik]




(haf/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads