TransJakarta menerima laporan dugaan tindakan pelecehan seksual yang dialami oleh penumpang wanita di dalam bus rute Manggarai-Blok M. Laporan itu ditindaklanjuti oleh petugas layanan halte di sekitar lokasi.
Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Anang Rizkani mengatakan peristiwa itu terjadi pada Jumat (24/6/2022) sekitar pukul 18.15 WIB. Saat itu, seorang wanita diduga korban sedang menumpang bus TransJakarta rute Manggarai-Blok M (6M).
"Sekitar pukul 18.15 WIB merasa mendapat perlakuan tidak senonoh dari seorang penumpang pria, saat mendekati Halte Pasar Rumput," kata Anang dalam keterangannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita itu kemudian turun di Halte Pasar Rumput dan membuat laporan ke petugas layanan (PLH). Kedua penumpang kemudian dimintai keterangan di lokasi.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, petugas menyimpulkan aksi itu tak masuk ke dalam tindakan pelecehan seksual. Masalah sudah diselesaikan melalui kesepakatan antarkedua belah pihak.
"Kedua penumpang tersebut dimintai keterangan oleh petugas dan disimpulkan kejadian ini bukan tindakan kesengajaan. Kedua pihak menandatangani kesepakatan penyelesaian kejadian tersebut," ujarnya.
"TransJakarta mengapresiasi tindakan proaktif pelanggan serta kesigapan petugas dalam kejadian ini. Diharapkan kejadian serupa agar tidak terulang," sambungnya.