Fahri Hamzah Merasa Pantas Jadi Presiden tapi Tak Punya Uang

Fahri Hamzah Merasa Pantas Jadi Presiden tapi Tak Punya Uang

Rakha Arlyanto Darmawan - detikNews
Selasa, 07 Jun 2022 17:49 WIB
Ketum Partai Gelora Anis Matta bersama Fahri Hamzah melakukan menanam pohon di wilayah Cibiru, Bandung. Saat menuju lokasi, keduanya diarak kesenian Reak Manglayang.
Fahri Hamzah diarak Reak Manglayang di Bandung, Minggu (28/11/2021). (Wisma Putra/detikcom)
Jakarta -

Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah merasa pantas menjadi Presiden RI. Namun Fahri Hamzah menyebut kendalanya untuk bisa jadi Presiden RI adalah uang.

"Kalau saya jadi presiden, pantaslah. Masak saya nggak pantas jadi presiden. Cuma nggak punya uang," ucap Fahri kepada wartawan, Selasa (7/6/2022).

Namun Fahri mengatakan dalam politik yang terpenting adalah mandat rakyat. Karena itu, Fahri mengungkapkan fokus Partai Gelora saat ini bisa menembus 'Senayan'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi punya mandat rakyat itu yang penting, mandat rakyat yang penting. Makanya lebih baik kita fokus di legislatif dulu," katanya.

Diberitakan sebelumnya, Fahri Hamzah mengkritik durasi kampanye Pemilu 2024 selama 75 hari. Menurutnya, masa kampanye pemilu seharusnya berjalan selama satu tahun.

ADVERTISEMENT

"Sedikit, harusnya setahun itu," kata politikus asal Partai Gelora itu kepada wartawan di kompleks Senayan, Jakarta, Selasa (7/6).

(rak/zak)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads