Anies Hadiri Meet and Greet, Pebalap Formula E Ngedrift di Monas

Anies Hadiri Meet and Greet, Pebalap Formula E Ngedrift di Monas

Tiara Aliya Azzahra - detikNews
Kamis, 02 Jun 2022 17:09 WIB
Anies Hadiri Meet and Greet, Pebalap Formula E Ngedrift di Monas
Anies Baswedan mengibarkan bendera saat atraksi drift pebalap Formula E (Tiara Aliya Azzahra/detikcom)
Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara meet and greet pebalap Formula E di Monumen Nasional (Monas). Acara itu diwarnai aksi drifting oleh pebalap keturunan Indonesia.

Pantauan detikcom di lokasi pada Kamis (2/6/2/2022), Anies tiba di lokasi sejak pukul 15.10 WIB. Anies mengenakan kemeja berwarna hitam bertuliskan Formula E Jakarta.

Tampak hadir juga di lokasi cofounder Formula E Alberto Longo, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet), Ketua Pelaksana Formula E Ahmad Sahroni, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani, Anggota DPRD DKI Jakarta M Taufik serta jajaran Pemprov DKI Jakarta dan PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tampak pula 22 pebalap Formula E berada di lokasi. Mereka berasal dari 11 tim yang bakal berlaga pada 4 Juni mendatang.

Setelah temu sapa, Anies bersama rombongan mengadakan sesi foto bersama. Foto bersama berlatarbelakang bendera merah putih serta mobil balap Formula E.

ADVERTISEMENT

Sekitar pukul 16.00 WIB, salah satu pebalap asal Belanda keturunan Indonesia, Nyck de Vries, melakukan drifting. Nyck berputar-putar di sekitar lokasi meet and greet di sisi selatan Monas.

Hujan rintik dan lantai basah tak menghalangi Nyck beraksi, mobil listrik yang dikendarainya mengebulkan asap. Atraksi itu disaksikan oleh seluruh tamu undangan meet and greet. Anies pun mengangkat bendera penanda atraksi selesai.

Anies Hadiri Meet and Greet, Pebalap Formula E Ngedrift di MonasPebalap Formula E nge-drift di Monas (Tiara Aliya Azzahra/detikcom)

Sebagaimana diketahui, penyelenggara menggelar acara meet and greet atau temu sapa pebalap Formula E hari ini. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ikut serta dalam acara tersebut.

"Kemudian juga panitia dari FEO ada perwakilan kemudian dari OC lengkap, ada Pak Sahroni, kemudian ada juga Bamsoet (Bambang Soesatyo), ada Pak Gubernur hadir," kata Direktur PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Gunung Kartiko kepada wartawan, Minggu (29/5/2022).

Gunung mengatakan meet and greet bakal diadakan di sisi Selatan Monumen Nasional (Monas) pukul 14.00 WIB. Kegiatan ini setidaknya diikuti oleh 22 pebalap Formula E yang berlaga di Ancol pada 4 Juni mendatang.

"Meet and greet itu hari Kamis tanggal 2 Juni kita akan start jam 14.00 WIB akan dihadiri seluruh pebalap," ujarnya.

Selain sesi foto bersama, penyelenggara bakal memajang satu mobil balap di Monumen Nasional. Namun seluruh rangkaian acara tersebut bakal digelar secara terbatas.

(taa/yld)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads