Antusiasnya Penonton Allo Bank Festival Antre Sejak Pagi Meski Gate Buka Siang

Antusiasnya Penonton Allo Bank Festival Antre Sejak Pagi Meski Gate Buka Siang

Wildan Noviansah - detikNews
Jumat, 20 Mei 2022 10:07 WIB
Jakarta -

Allo Bank Festival 2022 digelar mulai hari ini di Istora Senayan, Jakarta. Antusiasme penonton sudah terlihat sejak pagi hari meski gate baru dibuka siang nanti.

Pantauan detikcom di lokasi pukul 09.40 WIB, Jumat (20/5/2022), terlihat para penonton sudah memenuhi area luar lokasi acara. Mereka terlihat duduk di trotoar menunggu gerbang dibuka pukul 13.00 WIB nanti.

Sebagian tampak membawa atribut seperti bando hingga kipas dengan foto member NCT Dream. Pengunjung juga terlihat mengantre di loket penukaran tiket.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah seorang penonton, Ulfa, mengaku senang bakal menonton NCT Dream di Allo Bank Festival. Dia mengaku tak menyangka bisa menonton langsung NCT Dream.

"Senang banget bisa nonton langsung NCT Dream dan bintang tamu lain. Kita udah war tiket sama yang lain, alhamdulillah nih dapat," kata dia.

ADVERTISEMENT

"Awalnya nggak percaya bakal datang ke sini cuman pas ditanya ke pihak Allo Bank-nya beneran datang nggak, 'datang' katanya, ya sudah kita beli tiketnya," sambungnya.

Penonton lain, Firza, juga mengaku tak menyangka bakal menonton langsung idolanya. Dia rela antre sejak pagi meski gate baru dibuka pukul 13.00 WIB nanti.

"Sengaja ke sini buat Allo Bank, pergi jam 08.00 pagi dari rumah. Open gate jam 1 (siang) acara mulai jam 7 (pukul 19.00) malam, tapi rela datang sekarang," kata dia.

Firza juga menantikan kehadiran bintang tamu lain. Mulai dari Red Velvet hingga penyanyi terkenal Indonesia lainnya seperti Raisa, Kahitna, dan Rizky Febian.

(haf/haf)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads