Bupati Lutra Maklumi Gubernur Sulsel soal 'Keluar dari RI': Tak Maksud Ngusir

ADVERTISEMENT

Bupati Lutra Maklumi Gubernur Sulsel soal 'Keluar dari RI': Tak Maksud Ngusir

Tim detikcom - detikNews
Minggu, 15 Mei 2022 13:39 WIB
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani
Foto: Dok. Pribadi via FB
Jakarta -

Bupati Luwu Utara (Lutra) Indah Putri Indriani tak mempermasalahkan pernyataan dari Gubernur Andi Sudirman Sulaiman (ASS) soal 'keluar dari RI.' Gubernur ASS sebelumnya meminta warga Rampi Lutra keluar dari RI setelah mengkritik perbaikan jalan.

"Tentu ada konteks kenapa kemudian beliau ngomong gitu. Tapi saya berusaha memaklumi bahwa beliau itu tidak bermaksud mengusir," kata Indah dilansir detikSulsel, Sabtu (14/5/2022).

Bahkan Indah menganggap pernyataan itu adalah pernyataan dari seorang sahabat. Dia tidak mempertanyakan komitmen dari ASS untuk membangun wilayahnya.

"Saya yakin ini bahasa seorang sahabat yang gemes aja gitu loh. Saya melihatnya seperti itu. Saya sangat yakin Pak Gubernur punya komitmen yang sama dengan pemda," tuturnya.

Menurut Indah, Pemkab Lutra bersama Pemprov Sulsel ingin mempercepat membangun akses jalan yang layak menuju Kecamatan Rampi. Tapi lagi-lagi itu tergantung kemampuan daerah.

"Sebagaimana pemerintahan daerah lainnya, bahwa kalau kita bisa percepat, kenapa kita harus perlambat. Semua tentu sangat tergantung sama kondisi existing yang ada di daerah," ucapnya.

"Dan saya punya keyakinan, tidak ada maksud pengabaian atau meremehkan begitu, sama sekali tidak ada," lanjutnya.

Simak berita selengkapnya di sini

Simak juga Video: Kisah kak Toto, Terangi Jalan Anak Autis Dengan Lukisan

[Gambas:Video 20detik]




(aik/knv)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT