Ketua PSI Binjai Bantah Cabuli Wanita Modus Jadi Dukun

Ketua PSI Binjai Bantah Cabuli Wanita Modus Jadi Dukun

Tim detikcom - detikNews
Sabtu, 14 Mei 2022 19:06 WIB
Agung Ramadan, Ketua PSI Binjai dituduh melakukan pencabulan kepada seorang wanita berinisial IAP. Agung pun dilaporkan ke polisi atas kasus tersebut.
Ilustrasi (Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta -

Ketua PSI Binjai Agung Ramadan dituduh melakukan pencabulan terhadap seorang wanita berinisial IAP. Ia membantah tuduhan tersebut meskipun IAP telah melaporkan Agung ke polisi.

"Terkait pemberitaan yang saat ini sedang beredar di beberapa media, atas tuduhan yang ditujukan ke saya, Agung Ramadan, bersama ini, secara pribadi saya membantah," demikian keterangan tertulis Agung, yang dilansir dari detikSumut, Sabtu (14/5/2022).

Agung meminta media tidak mengambil kesimpulan dari satu pihak. Ia berharap media juga meminta konfirmasi langsung kepada dirinya. Agung meminta agar asas praduga tidak bersalah diutamakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kepada teman-teman media, saya harap bisa bersabar. Saya harap teman-teman media lebih mengedepankan profesionalitas yang sudah diatur oleh UU Pers dan kebebasan berpendapat, tidak hanya mendengar sepihak. Harusnya konfirmasi ke saya untuk fakta sebenarnya," kata Agung Ramadan.

"Tolong kedepankan asas praduga tidak bersalah dan belum ada dari ketetapan hukum atas perkara tersebut," tambahnya.

ADVERTISEMENT

Agung mengatakan agar tidak mengaitkan kasus yang sedang dihadapinya dengan posisinya sebagai ketua partai atau yang lain.

"Terkait permasalahan ini, laporan yang masuk, teman-teman media cermati, bahwa itu atas nama pribadi saya, bukan sebagai ketua partai atau ormas atau organisasi lainnya. Jadi jangan bawa nama partai, ormas, maupun organisasi lainnya dalam pemberitaan," ujar Agung.

Berita selengkapnya dapat dibaca di sini.

Simak juga 'Giring Kutuk Serangan Terhadap Tsamara: Dia Sangat Nasionalis':

[Gambas:Video 20detik]



(kny/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads