Polisi Tambah Lajur Contraflow di Km 47 Tol Japek Malam Ini

Polisi Tambah Lajur Contraflow di Km 47 Tol Japek Malam Ini

Yogi Ernes - detikNews
Jumat, 29 Apr 2022 20:10 WIB
Arus lalu lintas di Tol Cikampek arah Jakarta padat merayap. Petugas pun memberlakukan sistem lawan arah atau contraflow.
Foto ilustrasi contraflow di jalan tol. (20Detik/Dian Firmansyah)
Jakarta -

Sejumlah antisipasi dilakukan untuk mencegah penumpukan kendaraan menuju DKI Jakarta saat one way dari GT Cikatama hingga GT Kalikangkung diberlakukan sampai besok pagi. Malam ini, polisi menerapkan kebijakan contraflow dua lajur di Km 47 Tol Japek.

"Biasanya contraflow satu lajur, tambah satu lajur jadi dua lajur," kata Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi kepada wartawan, Jumat (29/4/2022).

Kebijakan contraflow itu bakal diberlakukan sejak Km 47 Tol Japek hingga Km 70 GT Cikatama. Firman mengatakan pihak kepolisian menerapkan one way mulai dari GT Cikatama hingga GT Kalikangkung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk sore ini Km 47 sampai dengan Km 70 contraflow 2 lajur, setelah Cikatama Km 70 sampai dengan Km 414 tetap one way," tuturnya.

Firman mengungkap alasan menambah jalur contraflow di Km 47. Hal itu diperlukan untuk menyediakan akses bagi kendaraan dari Bandung ke Jakarta agar tetap bisa melintas.

ADVERTISEMENT

"Dari Cikopo dan Bandung masih ada untuk arus ke barat (Jakarta)," ujar Firman.

One Way Sampai Besok Pagi

Kebijakan one way dan ganjil-genap masih bakal dilakukan pihak kepolisian hari ini. Kebijakan itu akan dilakukan hingga pagi besok.

"One way sampai besok sekitar pukul 08.00 WIB pagi. Jadi bagi masyarakat yang akan menuju arah barat (Jakarta) yang tadi pagi sempat tidak sabar untuk menunggu dibuka, jangan pukul 08.00 WIB di sana," kata Firman.

One way akan diterapkan mulai Km 70 gerbang Tol Cikatama hingga Km 414 Tol Kalikangkung. Kebijakan itu telah dilakukan hingga sore ini.

"Jadi kesimpulannya one way akan kita laksanakan sore ini sampe dengan jam 8 pagi besok," jelas Firman.

Firman lalu memberi pesan khusus kepada pengendara yang hendak menuju Jakarta. Dia menyebut saat one way dari Jakarta ke Kalikangkung berakhir pukul 08.00 WIB pada Sabtu (30/4) besok, polisi membutuhkan waktu dua jam untuk melakukan sterilisasi jalan.

"Bagi masyarakat yang dari arah timur menuju Jakarta dapat menggunakan waktu mulai jam 10. 00 WIB pagi sampai jam 16.00 WIB sore," katanya.

"Jadi kita akan bagi seperti itu jadi masyarakat jangan buru-buru keluar, jam 10.00 WIB saja keluar dari rumah. Terutama dipastikan tidak menunggu terlalu lama seperti kemarin," sambung Firman.

(ygs/drg)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads