Bakal Demo di Sekitar Istana dan Depan DPR, Ini 7 Tuntutan Mahasiswa

Bakal Demo di Sekitar Istana dan Depan DPR, Ini 7 Tuntutan Mahasiswa

Danu Damarjati - detikNews
Kamis, 21 Apr 2022 00:07 WIB
Jakarta -

Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) bakal menggelar demonstrasi di Jakarta Pusat (Jakpus). Ini 7 tuntutan mahasiswa dalam demo yang bakal digelar di 2 titik itu.

"Tujuh tuntutan rakyat untuk Presiden ke-7," kata Ketua BEM UI Bayu Satria kepada detikcom, Rabu (20/4/2022).

Adapun 2 titik yang bakal menjadi lokasi demo, yakni sekitar Istana Negara dan depan Gedung DPR. Bayu menyebut tak hanya elemen mahasiswa yang bakal berunjuk rasa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yakni DPR dan Istana Negara. Elemen mahasiswa dan buruh yang akan bergabung dalam aksi besok," ucap Bayu.

1. Tindak tegas para penjahat konstitusi dan tolak wacana perpanjangan masa jabatan presiden
2. Turunkan harga kebutuhan pokok dan atasi ketimpangan ekonomi
3. Menindaktegas segala tindakan represif terhadap masyrakat sipil dengan mekanisme yang ketat dan tidak diskriminatif
4. Wujudkan pendidikan ilmiah, gratis, dan demokratis
5. Sahkan RUU pro rakyat, tolak RUU pro oligarki
6. Wujudkan reforma agraria sejati
7. Tuntaskan seluruh pelanggaran HAM

ADVERTISEMENT

3 Kawasan di Jakpus Ditutup Besok Pagi

Polda Metro Jaya melakukan rekayasa lalu lintas menjelang dan pada saat demo Aliansi Mahasiswa Indonesia. Sebanyak 200 personel akan diterjunkan untuk mengatur lalu lintas di sekitar lokasi demo mahasiswa.

"Sekitar 200 personel," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo di Stasiun Pasar Senen, Rabu (20/4/2022).

Sambodo mengatakan sejumlah ruas jalan akan ditutup. Antara lain di depan gedung Sapta Pesona, Harmoni, dan Gambir, yang mengarah ke Istana Negara serta di depan gedung DPR RI.

"Akan ada beberapa rekayasa lalu lintas yang akan kami lakukan sejak pagi, mungkin sekitar pukul 09.00 WIB, pukul 10.00 WIB," katanya.

AMI diketahui akan berunjuk rasa pada Kamis (21/4). Mereka mengusung tuntutan penolakan penundaan pemilu-perpanjangan masa jabatan hingga masalah ekonomi.

(isa/zak)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads