Viral Balap Liar Tabrak Penonton di Tanjungbalai Sumut

Viral Balap Liar Tabrak Penonton di Tanjungbalai Sumut

Tim detikcom - detikNews
Senin, 18 Apr 2022 04:58 WIB
Poster
Ilustrasi kecelakaan (Foto: Edi Wahyono)
Jakarta -

Sebuah video menunjukkan pelaku balap liar menabrak penonton di Tanjungbalai, Sumatera Utara (Sumut), viral. Polisi turun tangan menyelidiki peristiwa tersebut.

Dikutip dari detikSumut, Senin (17/4/2022), ada dua video yang memperlihatkan peristiwa itu. Dalam video pertama berdurasi 17 detik memperlihatkan sejumlah orang bersorak di pinggir jalan menantikan pembalap melaju dengan kecepatan tinggi.

Tidak lama kemudian, sebuah cahaya dari kejauhan mendekat diiringi suara raungan motor melaju dengan kecepatan tinggi. Setelah motor pertama lewat, ada penonton yang masuk ke tengah jalan yang menjadi arena balap liar. Dia terlihat bersorak setelah pembalap pertama tadi lewat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika penonton itu berada di tengah jalan, pembalap lainnya datang dengan kecepatan yang tinggi dari arah belakang. Tabrakan pun terjadi.

Pada video kedua berdurasi 25 detik, terlihat keduanya baik pembalap dan penonton sudah terkapar di tengah aspal. Seorang pria bercelana jeans biru baju putih, serta seorang lagi bercelana hitam baju hitam. Mereka sama-sama tak bergerak. Belum diketahui identitas keduanya.

ADVERTISEMENT

"Ini sedang ditelusuri. Tadi sudah cek TKP di lokasi kejadian dan mengumpulkan keterangan dari masyarakat," kata Kasat Lantas Polres Tanjungbalai, AKP Hotlan Wanto Siahaan.

Simak berita selengkapnya di sini.

Simak Video: Kelewat Nekat, ABG Parepare Gelar Balap Liar Dekat Polres

[Gambas:Video 20detik]




(fas/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads