Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,2 terjadi di Kabupaten Jayapura, Papua. Gempa terjadi pada kedalaman 53 kilometer.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa terjadi Minggu (10/4/2022) pada pukul 04.22 WIB. Titik pusat gempa dilaporkan berada di darat.
"Pusat gempa berada di darat 20 km Tenggara Kabupaten Jayapura," tulis @infoBMKG.
Titik koordinat gempa berada di 3,12 Lintang Selatan (LS) dan 139,98 Bujur Timur (BT). Kekuatan gempa terasa hingga ke Jayapura dan Wamena.
"Dirasakan (MMI) III Jayapura, II-III Wamena," cuitnya.
BMKG melaporkan gempa ini tidak berpotensi memicu tsunami. Belum ada informasi mengenai kerusakan yang timbul akibat gempa ini.
Tonton juga Video: Tolikara Papua Diguncang Gempa M 5,1