Kabel Tiang Listrik di Jakut Sempat Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Kabel Tiang Listrik di Jakut Sempat Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Isal Mawardi - detikNews
Senin, 04 Apr 2022 13:26 WIB
Ilustrasi Api
Ilustrasi api (Foto: Getty Images/iStockphoto/OlgaMiltsova)
Jakarta -

Kebel udara pada tiang listrik di Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, terbakar pagi ini. Api timbul diduga karena korsleting listrik.

"Ada kejadian pagi, sudah padam," ujar petugas call center Jakarta Utara, ketika dihubungi, Senin (4/4/2022).

"(Diduga karena) korsleting listrik," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kebakaran itu terjadi di Jl Gading Elok Utara, RT 4/RW 10, pukul 05.57 WIB. 1 unit mobil damkar dikerahkan.

Pemadaman tak berlangsung lama. "(Pemadaman) Selesai pukul 6.11 WIB," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini.

(isa/mei)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads