Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan mengingat kondisi pandemi yang masif dalam beberapa tahun terakhir cukup memberikan dampak nyata terhadap kesehatan masyarakat. Dengan kondisi demikian, kesehatan menjadi satu hal yang sangat penting untuk menunjang kehidupan semua orang.
Winarti mengatakan inti dari kegiatan tersebut yakni menambah imunitas masyarakat Kabupaten Tulang Bawang. Selain itu, kegiatan ini juga diharap dapat menambah kekompakan dan persaudaraan masyarakat Tulang Bawang.
"Adapun tujuan diadakannya pertandingan olahraga ini semata-mata demi untuk menanamkan rasa gotong royong, kekompakan dan persaudaraan pada seluruh rakyat Tulang Bawang," ujar Winarti dalam keterangan tertulis, Jumat (11/3/2022).
"Saya bangga melihat anak sekolah antusias melaksanakan kegiatan ini, luar biasa animo dan juga performa yang ditunjukkan benar-benar luar biasa dan sangat menghibur kita semua," ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir pula Kapolres, Dandim, Danlanud, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Kalapas, Sekda, pejabat tinggi pratama di lingkup Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang, serta camat se-Kabupaten Tulang Bawang. (fhs/ega)