Tower roboh dan menimpa warung mi ayam di Jagakarsa, Jakarta Selatan, belum dievakuasi. Evakuasi tower setinggi sekitar 15 meter itu masih menunggu alat berat.
"Evakuasi tower listriknya, nanti paling akan kita potong dari bagian atas sampai bawah. Nanti juga akan diikat menggunakan tali agar tidak menimpa bangunan yang lainnya," ujar anggota Satpol PP Jagakarsa Ahmad saat ditemui di lokasi, Sabtu (5/3/2022).
Ahmad mengatakan proses evakuasi tower tersebut nantinya akan dilakukan dengan bantuan alat berat agar prosesnya tidak memakan korban jiwa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita coba menggunakan alat berat nantinya sama bahan material lainnya. Karena ini kan terbuat dari besi, otomatis kita juga menggunakan alat material juga," paparnya.
Pihaknya juga akan menutup jalan sementara selama proses evakuasi tower di lokasi.
"Nanti akan kita setop dulu kendaraan yang melintas, semoga tidak memakan waktu yang cukup lama," jelasnya.
Peristiwa tower roboh itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB saat angin kencang melanda Jakarta. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Tower menimpa bangunan warung mi ayam di lokasi. Akibat kejadian itu, atap bangunan mengalami kerusakan.