Gubsu Edy Minta Dukungan Pilgub 2024, NasDem Tak Mau Beri 'Cek Kosong'

Gubsu Edy Minta Dukungan Pilgub 2024, NasDem Tak Mau Beri 'Cek Kosong'

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Sabtu, 05 Mar 2022 14:36 WIB
Ahmad Ali (Dok. Pribadi).
Ahmad Ali (Foto: dok. pribadi)
Jakarta -

Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi minta dukungan lagi kepada Partai NasDem untuk maju pada Pilgub 2024. Partai NasDem ingin berfokus melalui Pemilu 2024 terlebih dahulu, baru kemudian bicara Pilkada 2024.

"Artinya, kita belum tahu posisi NasDem seperti apa, sehingga kemudian kita masih fokus menghadapi Pemilu 2024 karena hasil Pemilu 2024 itu menentukan posisi NasDem menghadapi Pilkada 2024," kata Waketum Partai NasDem Ahmad Ali kepada wartawan, Sabtu (5/3/2022).

Ahmad Ali bercerita Gubsu Edy sudah merasakan bagaimana bekerja sama dengan NasDem sejak 2029. NasDem pun, kata Ali, sudah merasakan bagaimana kerja sama dengan Edy.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pak Edy Rahmayadi ini kan sedang menjabat sebagai gubernur hari ini. Nah seperti apa nanti hasil kerja gubernur, kinerja gubernur itu sangat menentukan bagaimana peta politik Pilkada 2024," ujarnya.

Partai NasDem tak ingin memberikan harapan palsu kepada Edy, ibarat mengajukan 'cek kosong'. Partai NasDem ingin meraih kursi Dewan terbanyak dahulu di Sumut.

ADVERTISEMENT

"Kalau Pak Edy mau didukung oleh NasDem, dia tahu caranya bagaimana untuk didukung oleh NasDem. Kami tidak mau memberi 'cek kosong', kami tak mau memberikan, jangan-jangan nanti Pemilu 2024 kursi kami kosong di sana," ucapnya.

Sumut, kata Ahmad Ali, tak kekurangan tokoh muda yang mumpuni memimpin. Sejumlah kepala daerah di Sumut disinggung Ahmad Ali.

"Ada Bakhtiar Sibarani Bupati Tapanuli Tengah yang anak muda, terus ada Wali Kota Medan hari ini. Ada beberapa figur anak muda yang menurut saya perlu untuk diperhitungkan," imbuhnya.

Lihat juga Video: Respons Satgas Covid-19 soal Gubsu Edy Sebut Isoman Tak Efektif

[Gambas:Video 20detik]




(rfs/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads