PA 212 Akan Gelar Aksi Bela Muslim India, Ancam 'Kepung' Kedubes

PA 212 Akan Gelar Aksi Bela Muslim India, Ancam 'Kepung' Kedubes

Tim detikcom - detikNews
Rabu, 23 Feb 2022 20:42 WIB
Poster elektronik kegiatan Aksi 2502 Solidaritas Bela Muslim India.
Poster elektronik kegiatan Aksi 2502 Solidaritas Bela Muslim India. (dok. Istimewa)
Jakarta -

Persaudaraan Alumni (PA) 212 akan menggelar 'Aksi 2502'. Aksi tersebut dalam rangka menunjukkan solidaritas umat Islam di Indonesia terhadap isu diskriminasi umat Islam di India.

Wakil Sekretaris Jenderal PA 212 Novel Bamukmin, Rabu (23/2/2022), mengirimkan poster elektronik yang memuat keterangan tentang kegiatan 'Aksi 2502'. Pada ujung kanan atas poster tersebut, tampak logo FPI (Front Persaudaraan Islam), GNPF Ulama, Persaudaraan Alumni 212, dan Spirit 212.

Di bagian tengah poster ada tulisan besar 'AKSI SOLIDARITAS UNTUK MUSLIM INDIA'. Terdapat informasi aksi dilaksanakan Jumat, 25 Februari 2022, usai salat Jumat di masjid sekitar Kedutaan Besar (Kedubes) India.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di bagian bawah poster terdapat kalimat 'AYO!! KITA KEPUNG KEDUBES INDIA' serta alamat Kedubes India di Jalan HR Rasuna Said Kavling S-1, Kuningan, Jakarta Selatan (Jaksel). Di bagian paling bawah poster elektronik tersebut disertakan kalimat 'AYO SELAMATKAN MUSLIMIN INDIA... JIHAD JIHAD JIHAD'.

"Latar belakang (Aksi 2502), kita sebagai umat Islam yang beriman wajib bela umat Islam di mana pun ketika tertindas. Dan pada kesempatan ini, kami PA 212 terpanggil untuk peduli lagi dengan umat Islam di India," jelas Novel kepada detikcom.

ADVERTISEMENT

Novel mengatakan tuntutan yang akan diserukan dalam 'Aksi 2502' adalah sebagai berikut:

1. Meminta menghapus pelarangan hijab
2. Menghentikan pembantaian kepada umat Islam
3. Usut tuntas pelaku pembantaian umat Islam
4. Seret ke pengadilan HAM internasional Perdana Menteri India yang menyerukan pembantaian umat Islam sebagai penjahat perang
5. Meminta kepada pemerintah RI untuk memutuskan hubungan diplomatik, bahkan usir Kedubes India kalau India tidak menghentikan pelarangan jilbab dan pembantaian umat Islam di India
6. Meminta kepada pemerintah Indonesia agar proaktif terhadap pembelaan umat Islam di India
7. Usir seluruh warga India di Indonesia yang pro terhadap pembantaian dan pelarangan jilbab di India
8. Kepada rakyat Indonesia diserukan untuk boikot produk India
9. Menyerukan juga kepada Pemerintah dan rakyat Indonesia untuk melindungi warga Muslim India di Indonesia serta produk muslim India dan keturunan India Muslim.

(aud/aik)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads