Mirip Kasus Bumame, KALGen Innolab Sempat Salah Kirim Hasil PCR ke Customer

Mirip Kasus Bumame, KALGen Innolab Sempat Salah Kirim Hasil PCR ke Customer

Karin Nur Secha - detikNews
Jumat, 04 Feb 2022 13:34 WIB
Ilustrasi Tes Swab
Ilustrasi (Mindra Purnomo/detikcom)
Jakarta -

Baru-baru ini heboh di media sosial seorang wanita mengaku heran sudah menerima hasil tes COVID-19 yang dinyatakan positif dari Bumame Farmasi, padahal belum menjalani swab antigen maupun PCR. Ternyata KALGen Innolab juga pernah salah mengirimkan hasil pemeriksaan swab test kepada customer.

Dari foto yang diterima detikcom, beredar sebuah screenshot berisi percakapan WhatsApp yang diduga dari pihak KALGen Innolab dengan customer yang telah melakukan tes COVID-19 di KALGen Innolab Taman Surya, Pegadungan, Jakarta Barat.

Dalam percakapan tersebut tertulis, pihak KALGen meminta maaf dikarenakan adanya revisi hasil pemeriksaan sebelumnya. Pesan tersebut juga disertai sebuah lampiran yang diduga hasil tes pemeriksaan COVID-19.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Selamat malam kak, dari Kalgen Innolab ingin mengirimkan hasil pemeriksaan kak. Mohon maaf sebelumnya untuk sampel A.n *** ada revisi hasil, dan berikut terlampir hasil pemerikaaannya
οΏΌ
Terima kasih kak," tulis pesan tersebut yang diduga dikirim oleh pihak KALGen Innolab.

Kemudian pesan tersebut dibalas dengan geram oleh pihak customer. Dia mengaku anaknya sudah dalam perawatan bersama pasien positif COVID lainnya.

ADVERTISEMENT

"Keterlaluan ini... Anak saya sudah disatuin dgn kamar pasien positif covid lho semalam
οΏΌ
kalo jadi kena gimana?," tulis kustomer.

Menanggapi hal tersebut, Direktur KALGen Innolab Henry Sukardi membenarkan hal tersebut. Dia mengaku pihaknya telah meminta maaf kepada customer yang bersangkutan.

"Kejadian ini ditemukan dengan cepat oleh QC KALGen Innolab dan segera ditindaklanjuti dengan komunikasi kepada customer tersebut, di mana customer yang bersangkutan dapat memahami dan menerima kejadian ini," ujar Henry saat dimintai konfirmasi, Jumat (4/2/2022).

Diketahui peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (23/1) sekitar pukul 19.56 WIB, hasil lab pertama dikirimkan kepada customer. Sekitar 4 jam kemudian, pihak KALGen Innolab mengirimkan revisi hasil lab kepada customer.

"Kemudian QC KALGen Innolab menemukan ada kelalaian oleh petugas lab, yang segera diinformasikan ke customer tanggal 24 Januari pukul 00.26 WIB. Ada selisih waktu sekitar 4 jam," jelasnya.

"KALGen Innolab juga sudah meminta maaf dan berkomunikasi dengan customer yang bersangkutan," sambungnya

Simak Video 'Gaduh Bumame soal Tes Covid, Legislator PDIP Minta Polisi Usut':

[Gambas:Video 20detik]




(ain/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads