Terlalu! Pagar Pembatas Jembatan Siak IV Pekanbaru Hilang Dicuri

Terlalu! Pagar Pembatas Jembatan Siak IV Pekanbaru Hilang Dicuri

Raja Adil Siregar - detikNews
Senin, 24 Jan 2022 12:32 WIB
Besi pembatas jembatan Siak IV Pekanbaru hilang dicuri
Besi pembatas jembatan Siak IV Pekanbaru hilang dicuri. (Raja Adil Siregar/detikcom)
Pekanbaru -

Pagar besi yang jadi pembatas di jembatan Siak IV Pekanbaru, Riau hilang. Pagar besi pembatas diduga hilang akibat dicuri.

Pantauan B, Senin (24/1/2022) ada belasan pagar pembatas hilang. Pagar besi hilang banyak di sebelah sisi kiri arah Jalan Jenderal Sudirman menuju Rumbai.

Hilangnya besi pagar sebagai penopang di sisi kiri jembatan membuat besi berukuran panjang yang melintang jatuh. Pengendara dan pejalan kaki harus hati-hati saat lewat jembatan yang menjadi icon Provinsi Riau tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Belum lama ini hilangnya, ada yang hilang pertama 3 tiang. Besok hilang lagi 4," ucap seorang warga, Salsabila, kepada detikcom di lokasi.

Wanita yang akrab disapa Salsa itu bilang pagar besi hilang diduga dicuri orang tidak bertanggungjawab. Sebab, kondisi hilang secara acak dan tidak beraturan.

ADVERTISEMENT

"Dia acak-acak hilangnya. Kalau memang rusak kan seharusnya langsung diperbaiki, ini tidak, besi yang ditopang dibiarkan gitu saja," katanya.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pria Budi mengaku belum menerima laporan atas hilangnya belasan besi pagar pembatas jembatan Siak IV. Pihaknya akan segera mengecek penyebab besi-besi itu hilang.

"Laporan polresta belum ada. Nanti kami cek lagi di Polsek dan kami tindak lanjuti info ini," kata Pria Budi.

(ras/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads