Bhabinkamtibmas Polsek Teupah Barat rela menjaga penjemuran gabah agar warga binaannya mau divaksinasi. Aksi itu dilakukan oleh seorang polisi bernama Brigadir Miswandi di salah satu desa binaannya di Kabupaten Simeulue, Aceh.
Sebelumnya, Miswandi mendatangi tiga desa binaannya setelah mendata nama warga yang belum divaksinasi pada Selasa (28/12) lalu. Dia juga menyambangi rumah-rumah warganya untuk mengedukasi pentingnya vaksinasi.
Kemudian, Miswandi menjumpai seorang warga yang enggan divaksinasi lantaran sedang menjaga penjemuran gabah.
Seketika Miswandi menawarkan dirinya untuk menggantikan warga tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pas saya tanya, alasannya tidak ikut vaksin karena tidak ada yang jagain gabah. Ya udah saya gantikan, biar dia ikut vaksin," kata Miswandi kepada wartawan, Minggu (2/1/2022).
Lantas, kata dia, kawannya segera mengantar warga tersebut dan memprioritaskan penyuntikan vaksinnya. Miswandi bercerita, dirinya duduk di depan gabah itu hingga pemiliknya pulang.
"Itu adalah salah satu upaya kami agar semua warga bisa ikut vaksin. Tidak ada alasan, selain karena kesehatan," ujarnya.
Lihat juga Video: Pengunjung Pantai Pangandaran Dikejutkan oleh Razia Vaksin