M Taufik Bicara 3 Nama Pengganti Anies, Golkar Singgung Kode Nyapres

M Taufik Bicara 3 Nama Pengganti Anies, Golkar Singgung Kode Nyapres

Kadek Melda Luxiana - detikNews
Sabtu, 01 Jan 2022 18:40 WIB
Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI, DKI Basri Baco
Basri Baco (Foto: Dok. Istimewa)
Jakarta -

Penasihat Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta M Taufik berbicara tentang tiga nama pengganti Anies Baswedan, yang masa jabatannya sebagai Gubernur DKI akan berakhir pada Oktober 2022. Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta Basri Baco menilai pernyataan M Taufik itu sebagai kode Anies Baswedan nyapres.

"Saya melihatnya karena Anies mau maju ke Wapres atau Presiden, sehingga nama Anies tidak ada dalam tiga nama itu," kata Basri kepada wartawan, Sabtu (1/1/2022).

Basri menyampaikan Golkar DKI telah memiliki nama calon sendiri untuk diusung maju di Pilgub DKI nantinya. Dia mempersilakan siapa pun untuk berpendapat dan menyampaikan opini soal siapa yang akan diusung nantinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau Golkar DKI, calon kita Ketua Golkar DKI Jakarta Ahmet Zaki Iskandar. Silakan saja pihak lain punya pendapat dan opini-opini lain. Kami dari Golkar tidak ada perubahan," ujarnya.

Lebih lanjut Basri mengatakan calon yang diusung Golkar DKI juga masih terbilang muda. Selain itu, kata Basri, calon yang dimaksud juga cukup berpengalaman di pemerintahan.

ADVERTISEMENT

"Kalau masalah pemimpin muda, ketua kami juga masih muda dan punya pengalaman yang cukup di pemerintahan," imbuhnya.

Simak berita selengkapnya di halaman berikut

Sebelumnya, penasihat Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta M Taufik menyebut tiga nama yang dianggapnya berpotensi menggantikan Anies sebagai Gubernur DKI mendatang. Hal itu disampaikan Taufik dalam acara refleksi akhir tahun Gerindra di Wisma Garuda Jalan SD Lama No 2, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (31/12/2021). Taufik menyampaikan berdasarkan urutan abjad.

"Pertama, saya mau urut dari abjad pandangan dan usulan saya. Saya pernah melihat berkas Wali Kota Tangerang Selatan. Airin Rachmy Diani ini kalau didorong di DKI Jakarta bisa menarik," kata Taufik.

Selain Airin, Taufik juga menyinggung nama Wagub DKI Ahmad Riza Patria dan Menteri Investasi Indonesia Bahlil Lahadalia. Taufik menilai calon pemimpin muda bisa menjadi alternatif terbaik sebagai calon Gubernur DKI Jakarta selanjutnya.

"Menurut saya mumpuni, karena ke depannya itu yang muda-muda. Itu dari sudut pandang saya. Mungkin nanti akan ada tokoh-tokoh lain yang akan muncul," kata dia.

Meski demikian, Taufik menyebut Anies masih menjadi kandidat kuat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Alasannya, dia menilai Anies Baswedan butuh kendaraan politik untuk bisa maju pilpres.

"Saya kira Anies masuk juga dalam kategori calon pemimpin DKI. Presiden perlu kendaraan, kalau DKI dia aman," imbuhnya.

Taufik menegaskan untuk Pemilu 2024, Gerindra mendukung penuh Prabowo Subianto maju Pilpres lagi.

"Kalau Gerindra sih Prabowo," jelasnya.

Halaman 2 dari 2
(dek/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads