Buka-bukaan Giring soal DO Perkuliahan Bukan di Era Anies Baswedan

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 31 Des 2021 08:05 WIB
Jakarta -

Pidato soal masa depan Indonesia bakal suram jika dipimpin pembohong pecatan Presiden Joko Widodo (Jokowi), memicu rapor 'merah' perkuliahan Ketum PSI Giring Ganesha muncul ke permukaan. Tak jarang yang meyakini si pembohong pecatan Jokowi itu adalah Anies Baswedan.

Beberapa hari setelah pidato disampaikan, data perkuliahan Giring di Universitas Paramadina, Jakarta, beredar di media sosial. Di mana, dalam data itu tertulis Giring drop out (DO). Giring pun buka-bukaan terkait itu.

Dalam video pengakuannya, Giring mengaku di-DO Universitas Paramadina bukan saat Anies memangku jabatan rektor. Mengawali pengakuan itu, Giring bercerita latar belakang pribadinya.

"Saya Giring dan saya bangga pernah berkuliah di Universitas Paramadina," kata Giring dalam video di Instagram resminya, seperti dikutip Kamis (30/12/2021).

Saat perkuliahan berjalan beberapa semester, Giring dihadapkan pada 2 pilihan, melanjutkan kuliah atau membangun karir di industri musik. Singkat cerita, Giring memilih membangun karir musik bersama Nidji.

"Saya memilih musik karena ingin mengejar mimpi-mimpi saya. Itu passion saya, dan saya tidak mau merepotkan ibu saya yang single parent semenjak tahun 1998 ketika almarhum Bapak meninggalkan kami sekeluarga," ungkap Giring.

Selama kuliah di Universitas Paramadina, Giring mengaku tidak pernah bertemu Anies. Sebab, menurutnya, saat itu Rektor Universitas Paramadina adalah Nurcholis Madjid

"Dan di kampus Paramadina saya tidak pernah bertemu langsung dengan Mas Anies. Saat saya masuk, rektor kami saat itu adalah almarhum Doktor Nurcholis Madjid atau Cak Nur dan ketika Cak Nur wafat saya sempat mengantarkan beliau ke pemakaman," papar Giring.

"Jadi ketika Mas Anies menjadi rektor, saya sudah tidak aktif lagi di kampus dan fokus saya membangun Nidji waktu itu," imbuhnya.

Awal mula rapor 'merah' perkuliahan Giring beredar ada di halaman berikutnya.




(zak/zak)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork