Hujan mengguyur Jakarta hari ini. Hujan menyebabkan salah satu kawasan di Mampang, Jaksel, terendam malam ini.
Pantauan di lokasi, sebuah bangunan di Jl Pondok Karya, Kecamatan Mampang Prapatan, Jaksel, terendam pada Senin (20/12/2021), pukul 19.45 WIB. Bangunan tersebut terlihat dari pinggir Jalan Tendean, Jaksel. Kali di sekitar lokasi juga meluap dan arusnya deras.
Beberapa petugas berjaga dekat lokasi banjir. Belum diketahui jumlah warga yang terdampak. Terlihat juga bangunan yang kebanjiran itu dipasang tumpukan karung untuk mencegah air masuk ke dalam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banjir ini diakibatkan intensitas hujan yang tinggi hari ini. Beberapa ruas jalan juga terpantau macet.
Akibat hujan deras sejumlah jalanan di Kemang juga tergenang. Proses pemompaan pun dilakukan.
Lihat juga Video: Permukiman di Pesisir Selatan Sumbar Terendam Banjir 1,5 Meter