Kebakaran Besar di Permukiman Padat Menteng Jakpus Padam

Muhammad Hanafi Aryan - detikNews
Jumat, 17 Des 2021 22:30 WIB
Kebakaran rumah padat penduduk di Menteng Jakarta Pusat. (Hanafi/detikcom)
Jakarta -

Kebakaran besar yang terjadi di permukiman padat, Menteng, Jakarta Pusat, malam ini padam. Saat ini tengah dilakukan proses pendinginan.

Pantauan detikcom di lokasi, Jumat (17/12/2021), pukul 22.00 WIB, terlihat sejumlah petugas pemadam sedang menyisir lokasi kebakaran. Warga sekitar juga masih berkerumun.

Masih terlihat asap di lokasi kebakaran. Terlihat ada sejumlah rumah yang terbakar, namun damkar belum bisa memastikan jumlahnya.

Listrik di sekitar lokasi kebakaran juga padam. Kondisi rumah-rumah yang terbakar juga terlihat rusak parah.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 27 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kebakaran di Jalan Kali Pasir, Menteng. Laporan kebakaran diterima pihak pemadam kebakaran pukul 20.20 WIB. Kebakaran dilaporkan terjadi cukup besar.

"Total sekarang 27 unit (mobil damkar diterjunkan). Gede, gede," sebut Fadli, petugas operator komunikasi Damkar Jakarta Pusat, saat dimintai konfirmasi, Jumat (17/12) pukul 21.40 WIB.




(dwia/zak)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork