Penyerangan Gangster di Steam Motor di Jaksel, 2 Orang Luka-luka

Viral di Media Sosial

Penyerangan Gangster di Steam Motor di Jaksel, 2 Orang Luka-luka

Rakha Arlyanto Darmawan - detikNews
Rabu, 03 Nov 2021 13:42 WIB
Penyerangan gengster ke tempat pencucian motor di TB Simatupang terekam CCTV
Penyerangan gangster ke tempat pencucian motor di TB Simatupang terekam CCTV. (Tangkapan Layar Video)
Jakarta -

Sebuah tempat steam motor di Jl TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, diserang komplotan geng motor bersenjata tajam (sajam). Akibat kejadian itu, dua orang mengalami luka-luka.

"Korbannya dua orang. Kena punggungnya sama perutnya kena bacok. Tapi enggak sampai berdarah, cuma baret aja," ujar salah satu karyawan steam motor bernama Alywavi kepada wartawan, Rabu (3/11/20210).

Alywavi menyebut para pelaku semuanya memegang sajam. Dia melihat kala itu ada empat sampai lima sepeda motor yang tanpa sebab yang jelas melakukan penyerangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya bawa sajam semua. Tahu-tahu nyerang aja. Ada 4 sampai 5 motor," kata Alywavi.

Viral di Media Sosial

Sebelumnya, sebuah video memuat aksi penyerangan yang diduga dilakukan oleh geng motor viral di media sosial. Komplotan geng motor itu menyerang warga hingga menjarah kotak amal di sebuah tempat pencucian motor (steam motor) di Jakarta Selatan.

ADVERTISEMENT

Peristiwa itu disebutkan terjadi di Jl TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (1/11) dini hari lalu. Terlihat empat orang menggunakan senjata tajam tiba-tiba turun dari motor lalu menyerang dan merusak tempat cuci motor.

Empat pelaku ini membekali diri dengan senjata tajam. Selain empat orang bersenjata tajam, tiga pelaku lainnya yang menggunakan sepeda motor terlihat menunggu sambil mengawasi situasi.

Para pelaku dengan senjata tajam ini tampak menyerang seseorang yang berada di dalam ruangan. Mereka mengayunkan senjata tajam seraya memberi ancaman kepada orang lain. Bahkan salah satu pelaku terpantau tengah membongkar kotak amal di tempat tersebut dan mengambil sejumlah uang sebelum akhirnya melarikan diri.

Kapolsek Pasar Minggu Kompol Bambang Handoko mengaku pihaknya telah mendapatkan informasi perihal aksi dari geng motor tersebut. Polisi kini tengah menelusuri kebenaran informasi yang kini tengah viral.

"Lagi kita cek dan telusuri," kata Bambang saat dimintai konfirmasi, Senin (1/11/2021).

Bambang mengaku belum ada laporan dari pihak yang menjadi korban dari peristiwa tersebut. Namun dia menyebut anggotanya telah diturunkan untuk mengecek TKP yang diduga menjadi penyerangan geng motor itu

(rak/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads