Peristiwa mengerikan terjadi di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan (Sulsel). Satu keluarga tewas dibunuh pria yang juga anggota keluarga tersebut.
Ayah, ibu, dan kakak perempuan menjadi korban dalam kasus pembunuhan ini. Pelaku ialah pria berinisial A (30).
Selain tiga orang tewas, adik pelaku terluka akibat senjata tajam yang dipakai pelaku.
"Jadi korbannya empat, tiga meninggal dunia, satu luka," ujar Kapolres Bantaeng AKBP Rachmat Sumekar saat dihubungi detikcom, Selasa (26/10/2021).
Insiden berdarah ini terjadi di Kelurahan Ereng-ereng, area Kecamatan Tompobulu, Bantaeng, sekitar pukul 10.30 Wita tadi. Ayah dan ibu yang menjadi korban bernama Baddu (77) dan Sadia (69).
Kakak kandung yang juga tewas bernama Siti Saleha (39). Sementara itu, adik kandung perempuan terduga pelaku bernama Husnul Amaliah (22).
Korban Alami Luka Serius
A menikam para korban masing-masing pada perut, dada, hingga leher yang menyebabkan korban langsung meninggal. Serangan di area vital itu membuat korban meninggal dunia.
"Ketiga korban meninggal dunia karena memang ditikam di area yang mematikan," ucap AKBP Rachmat Sumekar.
A menyerang ayahnya, Baddu (77), dengan cara menikam bagian perut kiri. Luka yang dialami cukup serius.
Sementara ibu pelaku, Sadia (69), mengalami sejumlah luka parah, seperti pada dada kanan, pangkal paha kanan. Kemudian sang ibu juga disebut menderita luka sejumlah bagian tubuh lain.
"Sementara untuk kakak perempuan korban ada luka tusuk pada leher kiri," lanjut dia.
Simak berita selengkapnya di halaman selanjutnya.
Simak Video "Tersangka Pembunuhan 4 Orang Sekeluarga Akui Aksinya, Ini Motifnya"
[Gambas:Video 20detik]