Uji Sampel Ikan Laut Jakarta, Pemprov DKI: Negatif Paracetamol

ADVERTISEMENT

Uji Sampel Ikan Laut Jakarta, Pemprov DKI: Negatif Paracetamol

Tiara Aliya Azzahra - detikNews
Jumat, 22 Okt 2021 23:28 WIB
Jakarta Zona Hijau Corona Kata Wagub, Ini Data Corona Terbaru
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Rifkianto Nugroho/detikcom)
Jakarta -

Pemprov DKI Jakarta melakukan penelitian untuk menelusuri kandungan paracetamol di Teluk Jakarta. Salah satunya menguji sampel ikan yang diambil melalui di Laut Jakarta.

"Hasil (kandungan) paracetamol, tadi tanya ke Ibu Eli KKP yang sudah melakukan penelitian terhadap ikan-ikan yang ada di situ," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jumat (22/10/2021).

Adapun, penelitian dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KKP) DKI Jakarta. Sejauh ini, hasil penelitian belum menunjukkan ikan-ikan tersebut terkontaminasi oleh paracetamol.

"Alhamdulillah hasilnya negatif, dari penelitian ikan-ikan yang ada negatif," terangnya.

DLH DKI sebelumnya mengambil sampel air laut di dua lokasi tersebut pada Sabtu (2/10). Air laut yang diambil itu dibawa ke Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Dinkes DKI Jakarta untuk diuji laboratorium selama 14 hari.

Penelitian yang dimuat dalam jurnal Science Direct, Agustus 2021, menganalisis sampel yang dikumpulkan di empat lokasi Teluk Jakarta dan satu lainnya di pantai utara Jawa Tengah.

Adapun para peneliti berasal dari School of Pharmacy and Biomolecular Sciences, University of Brighton, Lewes Road, Brighton, United Kingdom Centre for Aquatic Environments, University of Brighton, Lewes Road, Brighton, United Kingdom, dan Research Center for Oceanography, Indonesian Institute of Sciences (LIPI/BRIN).

Simak selengkapnya, di halaman selanjutnya.



ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT