Seorang ibu rumah tangga, Saati (40), dijambret pengendara motor di Matraman, Jakarta Timur. Saati sempat pingsan setelah mengejar jambret.
Peristiwa itu terjadi di Jl Kesatriaan VII Kompleks Berlan, Kelurahan Kebon Manggis, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, pada Senin (4/10/2021), sekitar pukul 10.50 WIB. Detik-detik Saati lari mengejar jambret terekam CCTV.
"Maling....maling...maling. Tolong maling....HP aku!," teriak Saati sambil berlari mengejar jambret.
Seketika warga menjadi riuh. Beberapa warga terlihat ikut mengejar, namun pelaku berlari secepat kilat.
Saati tidak dapat mengejar pelaku. Ia pun duduk lemas hingga tidak sadarkan diri.
"Saya berusaha lari, ngejar. Waktu itu sepi adanya ibu-ibu doang, nggak ada yang iniin (bantu mengejar)," kata Saati.
Saati shocked atas penjambretan yang menimpanya itu. Dia pun pingsan.
"Akhirnya saya udah nggak sadar diri, tahu-tahu udah di rumah temen saya, pingsan saya. Shocked bener-bener," imbuh Saati.
Diledek Pelaku
Saati menjelaskan, penjambretan terjadi setelah ia mengantar anaknya imunisasi. Ia kemudian mampir ke warung untuk membeli minuman teh.
Saati saat itu baru saja memarkirkan motornya di depan warung Ira. Ia menyimpan handphone dan dompetnya di dashboard motornya.
"Nah, rencananya mau putar badan mau ambil HP itu. Tapi ternyata pas aku nengok itu ada orang bawa motor," kata Saati.
Pelaku disebutnya sempat meledeknya setelah merampas dompet dan ponselnya.
"Bu... Bu, ini HP-nya... ini HP-nya', gitu, ngeledek gitu," ujarnya.
Saati baru tersadar HP dan dompetnya dijambret, kemudian mengejar pelaku yang langsung tancap gas. Saati juga berteriak 'maling' meminta bantuan warga.
"Aku langsung teriak maling 'maling....maling', dia langsung kabur. Sedangkan di situ ada dompet isi uang Rp 500 ribu, surat vaksin," tuturnya.
Kondisi saat itu masih sepi. Sayangnya, Saati tidak melaporkan kejadian itu ke polisi.
(mea/fjp)