Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, joging bareng Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Pengacara kondng, Hotman Paris Hutapea juga tampak ikut lari pagi bareng dua pejabat itu.
Mereka terlihat joging bareng sekitar pukul 09.00 WIB tadi di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (25/9/2021). Wakil Ketua Umum Golkar Agus Gumiwang dan Bendahara Umum Golkar Dito Ganinduto juga ikut joging bareng.
Airlangga mengatakan dirinya sudah sering joging ataupun jalan bersama Cak Imin. Dia mengatakan agenda ini hanya antarpribadi dirinya dan Cak Imin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sudah sering, tapi kan jangan berkunjung terus, resmi-resmian. Ini kita antarpribadi," kata Airlangga.
Dia mengaku punya hubungan baik dengan Cak Imin. Dia mengatakan jalan pagi bersama sudah sering mereka lakukan sejak dulu.
"Gus Ami (sapaan Muhaimin Iskandar) kan kawan di DPR dari lama. Kalau jalan kaki setiap hari terus-menerus Insyaallah sehat terus," katanya.
Lalu, apakah agenda mereka membahas kemungkinan koalisi menuju Pemilu 2024?
"Lari pagi itu nggak ada politiknya, yang ada keringatnya," ujarnya.
Cak Imin mengaku senang bisa joging bersama Airlangga. Dia mengatakan olahraga merupakan hal yang penting.
"Senang sekali pagi ini barengan Pak Menko, Ketum Golkar. Bisa lihat suasana Jakarta. Paling penting jalan sehat ini, Insya Allah sehat semua," kata Cak Imin.