Coki Pardede Minta Maaf Usai Ditangkap dalam Kasus Sabu

Coki Pardede Minta Maaf Usai Ditangkap dalam Kasus Sabu

Nahda Rizki - detikNews
Sabtu, 04 Sep 2021 10:41 WIB
Jakarta - Coki Pardede buka suara setelah ditangkap dalam kasus sabu. Dia menyampaikan permintaan maaf.

"Sama minta maaf ke keluarga, terutama Ayah dan Ibu, manajemen, karena ini langsung interaksi ke pekerjaan saya dan juga minta maaf kepada orang orang yang menikmati karya saya. Mohon bersabar dulu," kata Coki dalam jumpa pers, Sabtu (4/9/2021).

Coki meminta maaf kepada fans. Dia meminta fans bersabar menunggu karyanya.

"Karena ada urusan penting, yaitu untuk kesembuhan saya dari ambisi kecanduan obat-obatan terlarang," katanya.

Coki menjadikan kasus ini sebagai pelajaran.

"Biarlah ini jadi pelajaran buat saya dan teman-teman di luar sana yang ketergantungan," katanya. (mea/bar)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads