Warga Tangerang Hapus Mural 'Hapus Korupsi Bukan Muralnya' di Tembok Rumahnya

Warga Tangerang Hapus Mural 'Hapus Korupsi Bukan Muralnya' di Tembok Rumahnya

Kadek Melda Luxiana - detikNews
Minggu, 22 Agu 2021 09:12 WIB
eorang seniman melukis mural di kolong Tol Wiyoto Wiyono, Jakarta Timur, Rabu (2/12/2020). Nantinya akan ada 100 tiang TOL yang akan dimural dengan gambar protokol kesehatan.
Ilustrasi (Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom)
Tangerang -

Mural bertuliskan 'Hapus Korupsi Bukan Muralnya' di tembok rumah warga di Tangerang menjadi viral karena dihapus. Ternyata mural itu dihapus oleh pemilik rumah.

Mural tersebut digambar di tembok salah satu rumah warga di Jalan inpres raya RT 01 RW 07, Larangan Utara, Kota Tangerang. Ketua RW 07 Sugito, mengatakan sang pemilik rumah melaporkan adanya mural itu.

Namun belum diketahui siapa yang membuat mural tersebut. Kini, mural bertuliskan 'Hapus Korupsi Bukan Muralnya' sudah dihapus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Muralnya kemaren malemnya (Kamis) lapor ke kita (pemilik rumah) saya juga nggak ngerti, itu kan terserah yang punya rumah (mau dihapus atau tidak)," kata Sugino, ketika dihubungi, Sabtu (21/8/2021).

Sugino mengatakan mural tersebut telah ditutup cat abu-abu. Dia menyampaikan pemilik rumah menghapusnya pada Jumat (20/8).

ADVERTISEMENT

"Iya di tembok rumah orang udah dihapus kemarin (Jumat). Dicat pakai cat kayak buat filer saya kurang ini warna kayak talang yang nggak bocor, abu-abu," ujarnya.

Lihat Video: Pengamat Bandingkan Mural 'Jokowi 404' dengan Kasus 'Kerbau' SBY

[Gambas:Video 20detik]



(eva/eva)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads