Puluhan WNI Diselamatkan Buntut Taliban Kuasai Afghanistan

Round-up

Puluhan WNI Diselamatkan Buntut Taliban Kuasai Afghanistan

Tim detikcom - detikNews
Sabtu, 21 Agu 2021 06:34 WIB
Jakarta -

Afghanistan dikuasai Taliban dan membuat situasi saat ini semakin mencekam. Pemerintah Indonesia berhasil mengevakuasi warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Afghanistan.

Evakuasi dilakukan hari ini menggunakan pesawat TNI AU. Para WNI ini diberangkatkan dari Kabul.

"Alhamdullilah, Pemerintah Indonesia telah berhasil mengevakuasi WNI dari Kabul, Afghanistan dengan pesawat TNI AU," kata Menlu Retno LP Marsudi, melalui akun Twitternya, Jumat (20/8/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Retno menjelaskan terdapat 26 WNI yang dievakuasi, termasuk staf KBRI. Selain itu ada juga 5 WN Filipina dan 2 WN Afghanistan yang ikut dievakuasi dari Afghanistan.

"Tim evakuasi membawa 26 WNI termasuk staff KBRI, 5 WN Filipina, dan 2 WN Afghanistan (suami dari WNI dan staf lokal KBRI)," kata Retno.

ADVERTISEMENT

Dia mengatakan pesawat yang mengevakuasi WNI dari Kabul itu telah berada di Islamabad, Pakistan dan akan menuju ke Indonesia.

"Pesawat saat ini sudah berada di Islamabad untuk melanjutkan penerbangan ke Indonesia," lanjutnya.

Proses evakuasi puluhan WNI tampak dari dua foto yang beredar. Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto membenarkan foto tersebut adalah potret proses evakuasi WNI dari Afghanistan.

"Kalau lihat registrasi pesawat A-7305 sudah sesuai," kata Hadi saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (20/8/2021).

Foto pertama menunjukkan pesawat TNI Angkatan Udara (AU) tengah parkir dengan pintu terbuka dan tangga menjulur ke bawah di sebuah landasan. Tampak beberapa pria mengenakan seragam TNI AU dan pria lainnya berpakaian sipil.

Foto kedua memperlihatkan situasi para WNI di dalam pesawat. Ada yang mengenakan masker, ada pula yang mengenakan masker oksigen.

Para WNI ini tiba di Indonesia pada dini hari tadi. Mereka tiba di Bandara Halim Perdanakusuma.

(dwia/aik)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads