Kemacetan mengular di sepanjang Jalan Palmerah Utara, Jakarta Barat, tak tampak pagi ini. Tadinya, kemacetan ini berpusat pada titik yang dijadikan putar balik kendaraan dari arah Jalan Gatot Subroto ke arah Jalan Palmerah Utara maupun sebaliknya.
Pantauan detikcom di lokasi, pukul 09.00 WIB, sudah tak terlihat lagi kemacetan mengular di lokasi. Bahkan yang biasanya sering terjadi adu klakson di lokasi ini pun sudah tak terdengar.
Kini, di titik kenal Sekolah Regina Pacis, Jalan Palmerah Utara, sudah terpasang lima barrier beton yang menutupi setengah titik putar balik itu.
Kemudian, di titik kenal depan Kantor Pengiriman Jasa Keuangan, Jalan Palmerah Utara, juga sudah terpasang tiga barrier beton yang menutupi keseluruhan spot putar balik ini. Nantinya, seluruh kendaraan yang hendak melakukan putar balik akan berpusat di titik Sekolah Regina Pacis.
"Ini kan sepanjang Palmerah Utara ya nanti sampai ke sekolahan, jadi kita ambil jalan yang lebar biar bisa putar baliknya itu dapat," ujar Kasatpel Hub Kecamatan Palmerah, Ahmad Afrianto saat dikonfirmasi, Kamis (19/8/2021).
Ahmad menyebut, nantinya akan ada tiga titik yang ditutup di Jalan Palmerah Utara. Dia mengatakan hal ini dilakukan agar dapat mengurai kemacetan di wilayah ini.
"Karena adanya putar balik yang tidak pas artinya space untuk putar balik kendaraan itu enggak menikuk abis dia muter sampai mundur dua kali sehingga menambah volume kendaraan. Kedua ada arah dari jalan yang menuju apartemen dan sekolahan juga mau keluar sehingga bentrok, makanya kita ambil jalannya itu kita tutup sementara," jelas Ahmad.
"Kalau di Palmerah di Jalan Tali cuma itu solusinya jalannya yang harus dilebarin bukannya ditutup. Jadi penyebab putar balik macet jalan ini aja kalau yang lainnya itu penyempitan," imbuhnya.
Diberitakan sebelumnya, kemacetan terjadi di putar balik yang berlokasi di Jalan Palmerah Utara, Jakarta Barat. Kemacetan ini berpusat pada titik putar balik kendaraan dari arah Jalan Gatot Subroto ke arah Jalan Palmerah Utara maupun sebaliknya.
Ini dikarenakan ruas jalan di Jalan Palmerah Utara sangat sempit untuk memutar balik kendaraan beroda empat. Jika kendaraan beroda empat hendak memutar balik, mereka pasti mengalami kendala karena ruas jalan yang memang sempit.
Kawasan ini memang sudah tidak asing lagi terjadi kemacetan. Biasanya kemacetan terjadi pada jam sibuk kerja dan jam pulang kerja.
(gbr/gbr)