Kebakaran terjadi di kantor Stasiun LRT Pintu Dua, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Kebakaran disebut menghanguskan lantai 4 kantor tersebut.
Peristiwa kebakaran itu diinformasikan Damkar DKI Jakarta, Selasa (3/8/2021). Damkar DKI mengungkapkan kebakaran dilaporkan terjadi pada pukul 09.14 WIB.
"Kebakaran yang menghanguskan lantai 4 kantor LRT dilaporkan terjadi pada pukul 09.14 WIB," tulis Damkar melalui akun Twitter-nya sekitar pukul 11.30 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kebakaran saat ini masih dalam penanganan. Petugas damkar masih melakukan proses pemadaman.
"Petugas damkar masih melakukan proses pemadaman dan pencarian titik api," lanjutnya.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini