Ricuh Gegara BTS Meal McD & Klarifikasi Gofar Hilman

Top 5 News

Ricuh Gegara BTS Meal McD & Klarifikasi Gofar Hilman

Jihaan Khoirunnisaa - detikNews
Rabu, 09 Jun 2021 22:12 WIB
Top 5 News Januari 2021
Foto: detikcom
Jakarta -

Pembelian menu kolaborasi restoran McDonald's dengan grup BTS, yakni BTS Meal, menimbulkan kericuhan. Antrean yang membludak di gerai McD Duren Sawit membuat ojek online memprotes pelayanan McD yang hanya menyiapkan satu kasir untuk mereka.

Berita lainnya, Gofar Hilman akhirnya menanggapi soal dugaan pelecehan seksual yang dilakukannya pada seorang wanita. Lewat akun pribadinya @pergijauh, Gofar meminta maaf atas tindakannya yang merangkul seseorang

Selain dua berita di atas, terdapat sejumlah berita hangat lainnya. Berikut Top 5 News edisi Rabu (9/6/2021).

1. Imbas Promo BTS Meal

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Restoran McDonald's (McD) mengeluarkan menu spesial hasil kolaborasi dengan grup asal Korea Selatan, BTS. Menu tersebut langsung diserbu oleh para Army (sebutan bagi pencinta BTS). Hal ini sempat menimbulkan kericuhan pada gerai McD Duren Sawit, Jakarta Timur.

Sejumlah pengantar pesanan online memprotes McD yang hanya menyiapkan 1 kasir untuk mereka. Mereka pun mendesak untuk menambah jumlah kasir lantaran sudah lama mengantre.

ADVERTISEMENT

Artikel selengkapnya: Imbas Promo BTS Meal, Ojek Online Mengular di McD Duren Sawit

2. Dituding Lakukan Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Minta Maaf

Pembawa acara Golfar Hilman tengah tersandung dugaan pelecehan seksual. Sebuah akun twitter @queenjojo mengaku trauma setelah menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan Gofar Hilman.

Berdasarkan pengakuan pemilik akun tersebut, kejadian berlangsung pada Agustus 2018 saat mendatangi sebuah acara yang diselenggarakan di Malang. Terkait tudingan tersebut, Gofar akhirnya angkat suara. Dia menyampaikan permintaan maaf terhadap semua pihak yang dirugikan atas tindakannya.

Artikel selengkapnya: Gofar Hilman Minta Maaf

3. Jajal LRT Jabodebek, Jokowi: Bisa Beroperasi Juni 2022

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, meninjau perkembangan proyek LRT Jabodebek. Dia mencoba naik LRT dari stasiun Taman Mini Indonesia Indah.

Jokowi membagikan pengalamannya usai menjajal langsung lintasan. Dia menyebut kereta yang ditumpangi nyaman, halus, dan tidak menimbulkan suara bising.

"Saya berkunjung untuk melihat progres pembangunan LRT Jabodebek. Sudah selesai kurang lebih 84,7% progres pembangunannya. Dan kita harapkan di bulan april 2022 sudah mulai trail uji coba, kita mulai Operasional juni 2022," jelasnya dikutip dari Live Streaming Sekertariat Presiden.

Artikel selengkapnya: Jokowi Jajal LRT Jabodebek

4. Heboh Presiden Prancis Ditampar Orang Tak Dikenal!

Presiden Prancis, Emmanuel Macron ditampar oleh seorang pria tak dikenal. Insiden ini terjadi saat dia menyapa kerumunan warga dalam kunjungan ke Kota Tain-I'Hermitage.

Dilansir dari AFP dan Associated Press, pada video yang beredar di media sosial, terlihat momen awal saat Macron mendekati kerumunan warga untuk menjabat tangan mereka. Namun, saat menyapa pria berkaos hijau, tiba-tiba saja wajahnya ditampar dengan keras. Melihat hal tersebut, pengawal kepresidenan dengan sigap langsung mengamankan pria itu dan menarik badan Macron menjauh.

Artikel selengkapnya: Presiden Prancis Ditampar Orang

5. Soal Wacana Duet Mega-Prabowo

Wacana menduetkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden 2024 mencuat ke publik. Namun, menurut Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad dorongan tersebut muncul karena tren semata.

Dasco mengatakan lahirnya aspirasi duet Mega-Prabowo dipicu saat keduanya tampil bareng di peresmian patung Bung Karno di Kementerian Pertahanan (Kemenhan) pada 6 Juni 2021 silam. Hal ini mengingat sampai dengan saat ini Gerindra belum menentukan jagoan yang bakal maju di Pilpres 2024.

"Sampai saat ini malah di Gerindra belum diputuskan, gitu, mau maju atau nggak maju, atau siapa yang dimajukan. Ya, koalisi kan mungkin saja, ke mana saja, bisa saja dengan siapa saja," katanya.

Artikel selengkapnya: Soal Wacana Duet Mega-Prabowo, Politisi Gerindra: Mungkin Saja

[Gambas:Video 20detik]




(ega/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads