Zakat fitrah merupakan salah satu amalan yang wajib ditunaikan oleh umat muslim di bulan Ramadhan hingga menjelang sholat Idul Fitri. Utamanya diwajibkan bagi orang muslim yang merdeka dan memiliki harta yang telah mencapai nisab dan diikuti dengan bacaan menyerahkan zakat fitrahnya.
Melalui Al Quran, dikutip dari buku Panduan Lengkap Ibadah: Menurut Al-Quran, Al-Sunnah, dan Pendapat Para Ulama karya Muhammad Al-Baqir, Rasulullah SAW diajarkan untuk mendoakan para pembayar zakat sebagaimana yang termaktub dalam firman Allah QS. At Taubah ayat 103 berbunyi:
خُذْ مِنْ أَمْوَٰلِهِمْ صَدَقَةً تُطَهِّرُهُمْ وَتُزَكِّيهِم بِهَا وَصَلِّ عَلَيْهِمْ ۖ إِنَّ صَلَوٰتَكَ سَكَنٌ لَّهُمْ ۗ وَٱللَّهُ سَمِيعٌ عَلِيمٌ
Bacaan latin: Khuż min amwālihim ṣadaqatan tuṭahhiruhum wa tuzakkīhim bihā wa ṣalli 'alaihim, inna ṣalātaka sakanul lahum, wallāhu samī'un 'alīm
Artinya: "Ambillah zakat dari harta mereka, guna membersihkan dan menyucikan mereka dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu (menumbuhkan) ketenteraman jiwa bagi mereka. Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui."
Berikut doa menyerahkan zakat fitrah beserta niatnya lengkap dengan arti yang dikutip dari buku yang ditulis Achmad Munib dalam buku Menggapai Surga dengan Doa.
Bacaan latin: Allahummaj-'alha maghnaman wa la taj'alha maghraman
Artinya: "Ya Allah, jadikanlah (zakatku) ini sebagai keberuntungan bagiku (untuk dunia dan akhirat) dan janganlah engkau menjadikannya sebagai denda) yang menimbulkan kegundahan di hatiku)."
-Niat menyerahkan zakat fitrah untuk diri sendiri
ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Bacaan latin: Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri 'an nafsii fadhan lillahi ta'aala
Artinya: "Saya niat mengeluarkan zakat fitrah dari diriku sendiri fardu karena Allah Ta'ala."
-Niat menyerahkan zakat fitrah untuk diri sendiri dan keluarga
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَنِّيْ ﻭَﻋَﻦْ ﺟَﻤِﻴْﻊِ ﻣَﺎ ﻳَﻠْﺰَﻣُنِيْ ﻧَﻔَﻘَﺎﺗُﻬُﻢْ ﺷَﺮْﻋًﺎ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Bacaan latin: Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri 'annii wa 'an jami'i maa tilzamunii nafaqoo tuhum syar'an fardhan lillahi ta'aala
Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku, fardu karena Allah Ta'ala".
Adapun untuk penerima zakat fitrah, sebaiknya mendoakan para pemberi zakat pula seperti dalam sabda Rasulullah SAW:
لاَ يَشْكُرُ اللَّهَ مَنْ لاَ يَشْكُرُ النَّاسَ
"Siapa saja yang tidak berterimakasi kepada manusia, sesungguhnya tidak berterimakasih kepada Allah." (HR. Ahmad).
Nah, demikianlah bacaan doa menyerahkan zakat fitrah lengkap dengan bacaan niatnya. Sahabat hikmah sudah membayar zakat fitrah?