Razman Arif Mundur, Kubu Moeldoko Singgung Virus Lemah Gairah

Razman Arif Mundur, Kubu Moeldoko Singgung Virus Lemah Gairah

Sachril Agustin Berutu - detikNews
Jumat, 02 Apr 2021 17:20 WIB
Juru bicara kubu Moeldoko, Muhammad Rahmad.
Muhammad Rahmad (screenshot video)
Jakarta -

Pengacara Razman Arif Nasution mundur dari jabatan Kepala Bidang Advokasi dan Hukum DPP Partai Demokrat (PD) versi kongres luar biasa (KLB) Deli Serdang atau kubu Moeldoko. Kubu Moeldoko menghargai keputusan Razman tapi berbicara virus lemah.

"DPP Partai Demokrat pimpinan Bapak Moeldoko menghargai pilihan politik Razman Arif Nasution yang menyatakan mundur dari penasihat hukum dan kepengurusan Partai Demokrat pimpinan Bapak Moeldoko," kata jubir kubu Moeldoko, Muhammad Rahmad, kepada wartawan, Jumat (2/4/2021).

Rahmad menambahkan kubu Moeldoko sedang berjuang untuk mengembalikan marwah Partai Demokrat. Siapa yang lemah, lanjutnya, akan terkena 'seleksi alam'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski Razman Arif Nasution mundur, Rahmad mengatakan kepemimpinan Moeldoko akan tetap solid.

"(Kami) berjuang mengembalikan Partai Demokrat ke khittoh-nya yang demokratis, terbuka, dan sepenuhnya untuk kesejahteraan rakyat. (Hal ini) membutuhkan energi ekstra dan antibodi politik yang kuat. Mana yang tidak kuat akan mudah terserang virus lemah gairah dan akan terseleksi secara alamiah. DPP Partai Demokrat tetap solid di bawah pimpinan Bapak Moeldoko (untuk) melanjutkan langkah politik ke tahap berikutnya. Ini baru awal dari sebuah perjuangan," ucap Rahmad.

ADVERTISEMENT

Seperti diketahui, Razman mengundurkan diri dari jabatan DPP Partai Demokrat versi KLB. Pengunduran diri Razman dilakukan setelah pemerintah menolak hasil KLB Partai Demokrat.

"Iya benar, saya mundur," ujar Razman saat dimintai konfirmasi terkait pengunduran dirinya, Jumat (2/4). Razman Arif belum menjelaskan secara rinci terkait pengunduran dirinya. Dia mengatakan akan menjelaskan alasannya tersebut dalam konferensi pers siang ini.

Simak juga video 'Didukung Jadi KSP, Fahri Hamzah: Saya Pilih Jadi Rakyat':

[Gambas:Video 20detik]



(sab/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads