Jakarta - Triwisaksana terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta yang baru, setelah meraih suara terbesar dalam voting yang berlangsung dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) I PKS Jakarta, di Hotel Atlet Century, Jakarta."Sebagai seorang kader saya selalu siap ditempatkan dalam posisi apapun. Pemilihan berlangsung khusyuk karena kami masing-masing calon merasa akan memikul amanat yang berat," ujar Ketua DPW PKS Jakarta terpilih Triwisaksana, ketika dihubungi
detikcom melalui sambungan telepon di Jakarta, Minggu (19/2/2006).Dalam proses voting, dia meraih 33 suara, sementara kandidat lainnya, Douglas Prabowono, meraih 29 suara dan Dite Abimanyu, tidak mendapatkan suara. Jumlah total suara yang diperebutkan adalah 62, terdiri dari unsur MPW (Majelis Pertimbangan Wilayah), DSW (Dewan Syariah Wilayah), DPP (Dewan Pengurus Pusat), pengurus tingkat kotamadya dan unsur pimpinan pembinaan kader dari lima wilayah DKI.Selain pemilihan Ketua DPW, Muswil kali ini menghasilkan amanat Muswil yang menjadi acuan kinerja pengurus baru. Amanat tersebut adalah DPW PKS Jakarta harus mempertahankan kemenangan pada pemilu legislatif dan merebut kursi gubernur dalam Pilkada tahun 2007. Untuk itu PKS akan memperkuat struktur kepengurusan yang akan dibentuk sampai tingkat RW."Ini amanat besar, mudah-mudahan saya bisa melaksanakannya," ujar Tri.Berdasarkan rilis yang diterima
detikcom, pelantikan Triwisaksana dilakukan sesaat setelah penghitungan suara selesai. Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Jenderal DPP PKS M. Anis Matta. Dalam arahan setelah pelantikan, Anis Matta menyatakan tugas terpenting ketua terpilih adalah merealisasikan Amanat Munas. Beberapa poin amanat tersebut disebutkan Anis Matta, yaitu terkait perolehan suara pada Pemilu 2009, rekrutmen tokoh dan penguatan struktur.
(bal/)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini