Habib Rizieq: Hasil General Checkup Jantung, Paru-paru Bagus

Habib Rizieq: Hasil General Checkup Jantung, Paru-paru Bagus

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 27 Nov 2020 11:23 WIB
Rizieq Shihab, leader of the Indonesian hardline Muslim group FPI (Front Pembela Islam or Islamic Defender Front), arrives at the police headquarters in Jakarta on January 23, 2017. - Shihab was summoned as a witness by police over allegations he insulted rupiah bank notes by saying they contained communist symbols. (Photo by ADEK BERRY / AFP)
Habib Rizieq Syihab (Foto: AFP/ADEK BERRY)
Jakarta -

Habib Rizieq Syihab tengah menjalani perawatan di RS UMMI, Kota Bogor, Jawa Barat. Habib Rizieq mengatakan hasil general checkup terhadap jantung, paru-paru, hingga ginjal bagus.

Hal itu disampaikan Habib Rizieq di dalam tayangan video beredar di aplikasi perpesanan yang dilihat detikcom, Jumat (27/11/2020). Ketua DPP FPI Slamet Ma'arif pun sudah mengkonfirmasi video tersebut.

Video berdurasi 03 menit 50 detik itu direkam pada 26 November 2020. Habib Rizieq terlihat sedang duduk di dalam ruangan bersama anak dan menantunya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Alhamdulillah, masyaallah tabarakallah, anak-anak Abah luar biasa ini, sayid Alwi sama Aida bawa nasi mandi, nasi mandi laham, nasi mandi ayam, ini Abah jadi inget di Mekah nih, subhanallah, jazakumullah khairan jaza," kata Habib Rizieq.

"Dan Ustaz Hanif juga nggak ketinggalan, bawa buah asli Indonesia, salak kedoyanan Abah ini, salak-jeruk, subhanallah. Udah gitu, ada minuman yang paling enak, kacang hijau, kacang hijau di Saudi nggak ada ini, adanya di sini, subhanallah. Terima kasih banyak, jazakumullah khairan jaza," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Dalam pembicaraan itu, Habib Rizieq juga memberikan nasihat kepada anak dan menantunya. Dia berdoa agar bisa kembali bertemu dengan para ulama.

"Mudah-mudahan Allah kasih kita semua hidup yang penuh nikmat, sehat walafiat dan Allah kasih kemudahan dalam segala urusan. Yang penting jangan lupa anak Abah semua, jangan lupa jalankan segala kewajiban Islam, tinggalkan-jauhi segala maksiat, karena itu kunci untuk kebahagiaan dunia-akhirat," ujarnya.

"Ya mudah-mudahan para habaib, para kiai, para ustaz, yang ada di luar sana insyaallah sebentar lagi kita bisa kumpul ketemu, tapi jangan lupa jaga protokol kesehatan pakai masker, jaga jarak, jangan lupa, insyaallah," imbuh Habib Rizieq.

Habib Rizieq mengatakan sedang beristirahat karena kelelahan sepulang dari Arab Saudi. Dia juga mengatakan hasil pemeriksaan general checkup, mulai jantung, paru-paru, hingga ginjal baik.

"Kita sekarang hanya ingin, apa namanya..., kita sedikit kelelahan, banyak orang, antusias, yang salaman yang cium tangan, yang meluk, yang nyium, tapi insyaallah besok harus dijaga protokolnya, dan alhamdulillah hasil general checkup Abah semuanya bagus. Jadi kita general check ini mencakup jantung, paru, ginjal, fungsi hati, begitu juga dulu kan Abah ada asam urat, asam lambung, semua bagus, alhamdulillah wasyukurillah," tuturnya.

Penjelasan RS UMMI Bogor terkait Habib Rizieq Syihab, simak berita selengkapnya.

RS UMMI menyampaikan kondisi Habib Rizieq Syihab di ruang perawatan. Menurut RS UMMI, Habib Rizieq dalam kondisi baik dan tidak menggunakan alat bantu pernapasan atau ventilator.

"Seperti yang saya sampaikan tadi, beliau alhamdulillah baik dan sehat. Kalau ada yang mengabarkan beliau terpasang ventilator, itu tidak benar," ucap Direktur Utama (Dirut) RS UMMI Andi Tatat saat dihubungi, Kamis (26/11/2020).

Rizieq dan istrinya diketahui dirawat di RS UMMI sejak kemarin. Rizieq disebut dirawat di ruang perawatan biasa, bukan ICU.

"Di ruangan biasa, di ruangan president suite," kata Andi soal ruangan tempat Habib Rizieq dirawat.

Pihak RS menyebut kondisi Habib Rizieq dan istrinya tidak kritis. Tetapi pemimpin FPI itu belum bisa dijenguk.

"Cuma memang dari beliau, dari keluarga, tidak menerima tamu siapa pun. Bahkan dari DPP FPI juga tidak diberi perkenankan masuk (menjenguk). Nggak ada, (Rizieq) nggak boleh (dijenguk)," imbuhnya.

Halaman 2 dari 2
(eva/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads