Peredaran Uang Palsu di Palembang Bikin Warga Resah, Polisi Turun Tangan

Peredaran Uang Palsu di Palembang Bikin Warga Resah, Polisi Turun Tangan

Raja Adil Siregar - detikNews
Selasa, 06 Okt 2020 13:47 WIB
Peredaran uang palsu di Palembang.
Peredaran uang palsu di Palembang. (Raja Adil/detikcom)
Palembang -

Warga Gandus di Palembang, Sumatera Selatan, dibuat resah oleh peredaran uang palsu. Banyak pemilik warung tertipu uang palsu pecahan Rp 20 ribu dan Rp 100 ribu dalam 2 bulan terakhir.

Seorang korban, Nila (40) mengaku sudah beberapa kali menerima uang palsu. Uang palsu baru diketahui setelah pemilik pergi.

"Uang pecahan palsu yang sering diterima itu Rp 20 ribu sampai Rp 100 ribu. Pemilik warung sulit membedakannya," tegas Nila kepada wartawan, Selasa (6/10/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nila menjelaskan, warga Gandus lainnya juga mengatakan uang yang beredar digunakan untuk belanja para pelaku pada malam hari.

"Biasa belanja malam hari. Besok harinya baru diketahui, jadi kalau kasatmata juga susah dibedakan. Makanya banyak resah," kata Nila.

ADVERTISEMENT

Untuk pencegahan, Nila sengaja membeli alat untuk deteksi uang palsu itu. Sejak alat dibeli, uang yang dicurigai palsu langsung di-scan.

Hal senada disampaikan Suganda (47). Pemilik warung bakso ini mengaku pernah menerima uang palsu dari pembeli.

"Jadi pernah uang mau saya belikan sama warung yang ada alat scan. Ternyata uang palsu, jadi uangnya tidak diterima, bingung juga kami," kata Suganda.

Secara terpisah, Kapolsek Gandus AKP Polin Pakpahan membenarkan keresahan warga. Bahkan beberapa orang sudah diamankan dan tengah didalami laporan tersebut.

"Benar, keresahan itu disampaikan warga. Ada satu terduga berinisial A diamankan, sedang didalami lagi siapa yang cetak ini," kata Polin.

(ras/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads