Pesta Miras Berujung Maut, Pemuda Sulsel Tusuk Rekan karena Tersinggung

Pesta Miras Berujung Maut, Pemuda Sulsel Tusuk Rekan karena Tersinggung

Hasrul Nawir - detikNews
Senin, 07 Sep 2020 11:58 WIB
ilustrasi pembunuhan
Foto:Ilustrasi pembunuhan.
Sidrap -

Asdar (19) warga Desa Otting, kecamatan Pituriawa, Kabupatren Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), diduga menusuk rekannya hingga tewas saat pesta minuman keras (miras) bersama. Penusukan itu diduga karena tersinggung.

Asdar menyerahkan diri ke Polsek Duapitue setelah menghabisi nyawa Abdul Asis Padda (40) yang mejadi rekannya berpesta minuman keras, Senin (7/9/2020) dini hari.

"Pelaku datang menyerahkan diri setelah kita lakukan pendekatan pada pihak keluarga," kata Kasat Reskrim Polres Sidrap AKP Benny Pornika.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Benny mengatakan pesta miras berujung maut ini berawal pelaku mengaku tersinggung dengan ucapan korban. Pelaku lalu menusuk rekannya dua kali.

"Pelaku tersinggung dan emosi setelah mendengar ucapan korban yang dalam keadaan pengaruh minuman keras, pelaku langsung cara menusuk tubuh korban sebanyak 2 kali dengan menggunakan badik dan langsung meninggalkan lokasi," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Dari hasil pemeriksaan, terdapat dua luka tusukan di tubuh korban. Kedalaman luka mencapai 10 cm.

"Terdapat luka tusuk bagian belakang sebelah kiri dengan kedalaman kurang lebih 10 centimeter, luka tusuk bagian dada samping kanan dengan kedalaman luka kurang lebih 10 centimeter yang mengakibatkan korban meninggal dunia," tuturnya.

(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads